Aljazair sempat tertinggal satu gol, tapi mereka bangkit dan meraih kemenangan 3-1 atas Afrika Selatan di laga pembuka Piala Afrika, Selasa (20/1). |
Piala Afrika - Aljazair sempat tertinggal satu gol, tapi mereka bangkit dan meraih kemenangan 3-1 atas Afrika Selatan di laga pembuka Piala Afrika, Selasa (20/1). Kini Aljazair memuncaki klasemen Grup C dengan tiga poin dan unggul selisih gol atas Senegal.
Kedua tim sempat kesulitan menciptakan peluang di awal laga hingga Yacine Brahimi mampu melepas sepakan spekulatif yang bisa diantisipasi Darren Keet. Di penghujung babak pertama, Andile Jali nyaris membawa Bafana Bafana unggul, tapi setelah beraksi dalam kotak penalti, tendangan jarak dekatnya mampu diantisipasi Rais M'Bolhi.
Babak pertama berakhir imbang tanpa gol, tapi enam menit jelang memasuki babak kedua, Afsel meemcah kebuntuan saat Sibusio Vilakazi memberikan bola pada Thuso Phala. Phala pun langsung menceploskan bola dan membawa Afsel unggul.
Walau unggul satu angka, kelengahan Afsel justru berbuah malapetaka. Di menit 67, Thulani Hlatshwayo menanduk umpan Brahimo ke gawangnya sendiri dan menyamakan kedudukan. Nasib mereka semakin memburuk lima menit kemudian saat sepakan keras Faouzi Ghoulam membawa Aljazair unggul.
Di menit 83, Islam Slimani memastikan kemenangan Aljazair. Tembakan mendatarnya mengarah tepat ke sudut gawang dan tak memastikan tiga poin untuk Desert Warriors.
ALGERIA: M'Bohli, Halliche, Mandi, Ghoulam, Medjani, Brahimi, Feghouli, Lacen, Bentaleb, Slimani, Mahrez
AFRIKA SELATAN: Keet, Ngcongca, Coetzee, Hlatshwayo, Matlaba, Manyisa, Jali, Furman, Phala, Rantie, Vilakazi