PSSI masih belum memikirkan untuk Kongres Luar Biasa pemilihan pengurus baru periode 2015-2019 |
Info PSSI-Masa jabatan Kepengurusan PSSI periode 2011-2015 di bawah kepemimpinan Djohar Arifin Husin bakal segera berakhir. Namun begitu, hingga saat ini PSSI masih belum memikirkan terkait Kongres Luar Biasa (KLB) untuk pemilihan pengurus baru periode 2015-2019.
Hanya saja, PSSI baru merencanakan untuk menggelar Kongres Biasa. "Kami akan menggelar Kongres Biasa pada Januari 2015," ujar Joko Driyono, Sekjen PSSI.
Menurut Joko, saat ini pihaknya ingin fokus dulu terhadap agenda rutin dan berbagai hal lainnya mulai dari timnas hingga kompetisi yang saat ini sedang berjalan.
"Mungkin setelah Kongres Tahunan Januari nanti baru akan mulai dibahas," jelas pria yang juga menjabat sebagai CEO PT Liga Indonesia ini.
Seperti diketahui, perjalanan organisasi PSSI pada periode 2011-2014 banyak diwarnai konflik. Mulai dari dualisme organisasi, kompetisi, hingga timnas. Bahkan, beberapa kali FIFA mengancam akan mensuspensi Indonesia dari sepakbola internasional.
Namun pada akhirnya, konflik itu bisa diakhiri pada Kongres Luar Biasa PSSI di Hotel Borobudur, 17 Maret 2013. Meski, setelah itu masih ada pihak yang belum puas dengan hasil kongres tersebut. Tapi, dari sisi keorganisasian PSSI saat ini jauh lebih kondusif dibandingkan sebelumnya.