Liverpool raih 11 kemenangan beruntun |
Liga Inggris -- Liverpool tinggal selangkah lagi untuk memenangkan trofi Premier League.
Ya, kemenangan tipis 3-2 atas Norwich City di Carrow Road membuat
selisih poin The Reds dengan Chelsea yang kalah kemarin atas Sunderland menjadi lima poin.
Saat ini Liverpool mengumpulkan 80 poin, sementara Chelsea mengumpulkan 75 poin. Praktis pertandingan pekan depan (27/4/2014), antara Chelsea dan Liverpool akan sangat menentukan untuk perebutan titel Premier League musim 2013-2014.
Kemenangan ini juga menorehkan rekor tersendiri untuk Liverpool di bawah asuhan Brendan Rodgers, 11 kemenangan beruntun telah ditorehkan Steven Gerrard dan kawan-kawan di Premier League. Ujung tombak tim, Luis Suarez juga menjadi satu-satunya top skorer Liverpool di era Premier League yang menorehkan 30 gol.
Penantian 24 tahun Liverpool untuk merengkuh titel Premier League pertama (karena dahulu format liga bukan bernama Premier League), benar-benar ditunjukkan tim melalui determinasi permainan sejak menit awal.
Waktu belum memasuki lima menit, pemain belia nan potensial The Reds, Raheem Sterling langsung menggebrak pertahanan tuan rumah melalui tendangan jarak jauhnya, 25 meter dari gawang dan melewati penjaga gawang John Ruddy. 1-0 Liverpool.
Lagi, Sterling menunjukkan peranan pentingnya dalam permainan The Reds. Kali ini ia memberi assist kepada Suarez yang dengan mudah menceploskan bola melewati Ruddy, sementara bek Norwich hanya melihat bola. 2-0 Liverpool menjauh.
The Canaries -julukan Norwich- bukan tanpa serangan, terbukti juru gedor mereka Gary Hooper dan Nathan Redmond mampu membuat jantung pendukung Liverpool berdetak melalui peluang yang dihasilkan mereka. Beruntung barisan bertahan The Reds masih sigap memblok bola, begitupun Simon Mignolet yang sigap menepis bola. Skor pun berakhir 2-0 untuk Liverpool di babak pertama.
Memasuki babak kedua, publik Carrow Road kembali bergemuruh di menit 54. Adalah Hooper yang mencetak gol memanfaatkan bola liar yang terlepas dari kaki Glenn Johnson, setelah ditinju Mignolet. 1-2 game on!
Saat momentum coba dibangun The Canaries, gol justru kembali diceploskan Sterling di menit 62. Berlari memotong kedalam dari sisi kiri permainan, Sterling melepaskan tembakan yang terdefleksi Bradley Johnson hingga bola berbelok masuk ke gawang Ruddy. 3-1 untuk keunggulan Liverpool.
Bukan Premier League namanya jika tidak seru. Ya, Robert Snodgrass memperkecil keunggulan di menit 77 saat memanfaatkan umpan silang Martin Olsson, dan Snodgrass menyundulnya lebih cepat ketimbang John Flanagan. Skor pun berubah menjadi 3-2.
Pendukung Liverpool hampir saja terdiam di menit 83 saat Ricky Van Wolfswinkel menyundul bola umpan silang Redmond. Sayang pemain yang masuk menggantikan Hooper ini hanya menyundul bola tepat ke pelukan Mignolet. Skor 3-2 pun bertahan hingga habis pertandingan.
Susunan Pemain:
Norwich City: John Ruddy, Martin Olsson, Michael Turner, Russel Martin, Steven Whittaker, Leroy Fer (Josh Murphy 78’), Bradley Johnson, Jonathan Howson, Robert Snodgrass, Garry Hooper (Ricky Van Wolfswinkel 78’), Nathan Redmond
Liverpool: Simon Mignolet, Glenn Johnson, Martin Skrtel, Mamadou Sakho, John Flanagan, Steven Gerrard, Lucas Leiva, Joe Allen (Daniel Agger 81’), Philippe Coutinho (Victor Moses 75’), Raheem Sterling, Luis Suarez
Saat ini Liverpool mengumpulkan 80 poin, sementara Chelsea mengumpulkan 75 poin. Praktis pertandingan pekan depan (27/4/2014), antara Chelsea dan Liverpool akan sangat menentukan untuk perebutan titel Premier League musim 2013-2014.
Kemenangan ini juga menorehkan rekor tersendiri untuk Liverpool di bawah asuhan Brendan Rodgers, 11 kemenangan beruntun telah ditorehkan Steven Gerrard dan kawan-kawan di Premier League. Ujung tombak tim, Luis Suarez juga menjadi satu-satunya top skorer Liverpool di era Premier League yang menorehkan 30 gol.
Penantian 24 tahun Liverpool untuk merengkuh titel Premier League pertama (karena dahulu format liga bukan bernama Premier League), benar-benar ditunjukkan tim melalui determinasi permainan sejak menit awal.
Waktu belum memasuki lima menit, pemain belia nan potensial The Reds, Raheem Sterling langsung menggebrak pertahanan tuan rumah melalui tendangan jarak jauhnya, 25 meter dari gawang dan melewati penjaga gawang John Ruddy. 1-0 Liverpool.
Lagi, Sterling menunjukkan peranan pentingnya dalam permainan The Reds. Kali ini ia memberi assist kepada Suarez yang dengan mudah menceploskan bola melewati Ruddy, sementara bek Norwich hanya melihat bola. 2-0 Liverpool menjauh.
The Canaries -julukan Norwich- bukan tanpa serangan, terbukti juru gedor mereka Gary Hooper dan Nathan Redmond mampu membuat jantung pendukung Liverpool berdetak melalui peluang yang dihasilkan mereka. Beruntung barisan bertahan The Reds masih sigap memblok bola, begitupun Simon Mignolet yang sigap menepis bola. Skor pun berakhir 2-0 untuk Liverpool di babak pertama.
Memasuki babak kedua, publik Carrow Road kembali bergemuruh di menit 54. Adalah Hooper yang mencetak gol memanfaatkan bola liar yang terlepas dari kaki Glenn Johnson, setelah ditinju Mignolet. 1-2 game on!
Saat momentum coba dibangun The Canaries, gol justru kembali diceploskan Sterling di menit 62. Berlari memotong kedalam dari sisi kiri permainan, Sterling melepaskan tembakan yang terdefleksi Bradley Johnson hingga bola berbelok masuk ke gawang Ruddy. 3-1 untuk keunggulan Liverpool.
Bukan Premier League namanya jika tidak seru. Ya, Robert Snodgrass memperkecil keunggulan di menit 77 saat memanfaatkan umpan silang Martin Olsson, dan Snodgrass menyundulnya lebih cepat ketimbang John Flanagan. Skor pun berubah menjadi 3-2.
Pendukung Liverpool hampir saja terdiam di menit 83 saat Ricky Van Wolfswinkel menyundul bola umpan silang Redmond. Sayang pemain yang masuk menggantikan Hooper ini hanya menyundul bola tepat ke pelukan Mignolet. Skor 3-2 pun bertahan hingga habis pertandingan.
Susunan Pemain:
Norwich City: John Ruddy, Martin Olsson, Michael Turner, Russel Martin, Steven Whittaker, Leroy Fer (Josh Murphy 78’), Bradley Johnson, Jonathan Howson, Robert Snodgrass, Garry Hooper (Ricky Van Wolfswinkel 78’), Nathan Redmond
Liverpool: Simon Mignolet, Glenn Johnson, Martin Skrtel, Mamadou Sakho, John Flanagan, Steven Gerrard, Lucas Leiva, Joe Allen (Daniel Agger 81’), Philippe Coutinho (Victor Moses 75’), Raheem Sterling, Luis Suarez