Taklukkan Brighton, Arsenal Lolos ke Babak Kelima |
Piala FA - Arsenal meraih tiket lolos ke babak kelima Piala FA. Menghadapi wakil Championship, Brighton & Holve Albion, The Gunners menang dengan skor ketat 3-2.
Pada laga babak keempat yang dihelat di Amex Stadium, Minggu (25/1) malam WIB, Arsenal sudah unggul dua gol tanpa balas sebelum 30 menit laga berjalan. Theo Walcott dan Mesut Oezil jadi pencetak golnya.
Brighton memperkecil skor di awal babak kedua lewat Chris O'Grady. Arsenal menjauhkan keunggulan lagi lewat Tomas Rosicky sebelum Brighton memperkecil skor lagi lewat Sam Baldock.
Jalannya Pertandingan
Arsenal langsung ambil inisiatif serangan sejak menit pertama dan berbuah gol di menit kedua. Serbuan dari sisi kanan yang dibangun Calum Chambers diakhiri dengan crossing ke kotak penalti.
Ada Walcott yang menerima bola itu dan usai sekali menyentuhnya, dia tendang kencang ke pojok gawang Brighton.
Arsenal masih terus menggempur pertahanan Brighton dan di menit ke-9 Aaron Ramsey melepaskan tembakan keras tapi masih bisa dihadang bek lawan di depan gawang.
Keunggulan Arsenal bertambah di menit ke-24. Tomas Rosicky menggiring bola di depan kotak penalti dan mengirimkan umpan terobosan yang sukses diteruskan Oezil lewat sepakan mendatar ke gawang David Stockdale.
Setengah jam laga berjalan Brighton mendapat peluang pertamanya. Berada bebas di sisi kanan kotak penalti Arsenal, Sam Baldock malah mengarahkan bola jauh di atas mistar.
Skor 2-0 bertahan hingga turun minum.
Brighton memperkecil ketertinggalan jadi 1-2 lima menit selepas restart. Kegagalan Arsenal menghentikan serangan Brighton membuat O'Grady dalam posisi bebas. Usai mengecoh Mathieu Flamini, O'Grady menyepak bola ke gawang Wojciech Szczesny.
Gol tersebut membakar semangat Brighton untuk menyamakan skor namun Arsenal malah menjauhkan marjin keunggulan jadi dua gol lagi di menit ke-59.
Kesalahan pemain belakang Brighton dalam membuang bola membuat Rosicky mampu menguasai bola itu. Dia pindahkan bola ke sisi kanan yang ditempati Olivier Giroud dan mengirimkan umpan chip ke depan kotak penalti, yang dituntaskan Rosicky dengan sepakan voli kaki kiri ke pojok gawang.
Brighton belum mau menyerah dan mereka kembali memangkas ketertinggan jadi 2-3 di menit ke-75. Kegagalan pertahanan Arsenal dalam memotong umpan terobosan membuat Baldock dengan mudah mencungkil bola ke gawang Szczesny.
Setelah gol kedua itu Brighton kian bernafsu mencari gol penyama kedudukan tapi selalu gagal.
Sementara Arsenal lebih memperkuat pertahanan sambil sesekali mencari peluang lewat serangan balik. Salah satunya adalah lewat Alexis Sanchez di menit ke-92 lewat free kick yang masih mampu ditepis satu tangan oleh Stockdale.
Skor 3-2 bertahan untuk kemenangan Arsenal.
Susunan Pemain
Brighton: Stockdale; Bruno (March 63'), Greer, Dunk, Bennett; Holla, Ince; Calderon, Forster-Caskey (Colunga 82'), Baldock; O'Grady.
Arsenal: Szcezsny; Chambers, Koscielny, Monreal, Gibbs; Flamini; Walcott (Alexis 70'), Ramsey, Rosicky, Oezil (Coquelin 80'); Giroud (Akpom 70').