Liga Jerman – Kepala eksekutif Borussia Dortmund, Hans-Joachim Watzke, merasa yakin bahwa Marco Reus masih sangat ingin menetap di Signal Iduna Park. Hal tersebut diungkapkan setelah beberapa klub besar Eropa menunjukan minat terhadap sang pemain.
Marco Reus masih mencintai Dortmund |
Gelandang 25 tahun itu sendiri telah menjadi bagian besar dalam kesuksesan Dortmund selama beberapa musim terakhir. Akan tetapi melihat rekan-rekannya hengkang, seperti Mario Gotze dan Robert Lewandowski, Reus dikabarkan juga tertarik untuk berseragam tim lain.
Spekulasi pun semakin tersebar luas. Disebut-sebut Chelsea, Manchester United dan Real Madrid terus bersaing “saling sikut” untuk mendapatkan tanda tangan pemain timnas Jerman itu.
Alhasil, Watzke selalu petinggi klub turut angkat bicara perihal masa depan pemainnya. Di mana ia menganggap Reus masih mencintai Dortmund yang telah membesarkan namanya.
“Saya percaya bahwa secara keseluruhan Marco (Reus) akan senang untuk tinggal di sini, karena dia mencintai kota dan dia mencintai Borussia Dortmund,” kata Watzke kepada majalah Stern, seperti dilansir Soccerway, Jumat (12/12/2014).
“Tapi saya yakin sejumlah klub besar pasti tertarik padanya, dan berusaha untuk mendapatkannya. Ini dapat memberikan dia pilihan lain (dalam karier sepakbolanya),” tutup Watzke.