• Latest News

    Powered by Blogger.
    Monday, December 15, 2014

    Chelsea Semakin Tak Terbendung



    Liga Inggris – Hujan kartu mengiringi kemenangan ke-12 Chelsea di Premier League musim ini. Berlaga di Stamford Bridge, Eden Hazard sukses menjadi bintang kemenangan The Blues atas tamu mereka di matchday ke-16, Hull City dengan 2-0, Sabtu (13/12/2014).

    Chelsea sempat kesulitan menambah gol dengan rapatnya pertahanan yang dibangun The Tigers –julukan Hull City, pencerahan didapat setelah Tom Huddlestone diusir keluar oleh wasit Chris Foy setelah melanggar keras Filipe Luis.

    Jalannya Pertandingan

    Babak pertama

    Pelatih Jose Mourinho menempatkan John Obi Mikel sebagai pengganti Cesc Fabregas yang menjalani akumulasi kartu kuning. Ini adalah kali pertama Chelsea tampil tanpa pemain bernomor punggung empat di Premier League musim ini.

    Bertindak sebagai tuan rumah, The Blues langsung menekan sejak menit pertama. Hull City yang bermain dengan lima bek terligat bermain lebih ke dalam dan beberapa kali terjadi benturan antar pemain.

    Hujan kartu iringi kemenangan Chelsea
    Eden Hazard! Tandukkannya di menit delapan membuat Stamford Bridge bergemuruh. Gelandang serang lincah itu memanfaatkan umpan akurat yang dilepaskan oleh Oscar dari ujung luar kotak penalti tim tamu. 1-0 Chelsea memimpin.

    Unggul satu gol, membuat angin permainan berada di kubu Chelsea. Walau hingga menit 20 tidak ada peluang matang mencetak gol, namun kendali permainan menjadi milik tuan rumah. Sedangkan Tim arahan Steve Bruces masih mencoba mengimbangi.

    Aluko mengancam gawang Petr Cech pada menit 21. Skema serangan balik Hull City hampir menyamakan kedudukan, beruntung sepakan keras striker asal Nigeria itu melambung jauh di atas mistar.

    Kartu kuning terlihat begitu mudah keluar dari saku wasit Chris Foy. Hingga pertandingan berjalan 30 menit, tiga kartu kuning sudah dikeluarkan oleh wasit berusia 52 tahun itu masing-masing kepada Tom Huddlestone, David Meyler, dan Willian.

    Tambahan dua menit diberikan ofisial wasit, The Blues terlihat begitu nyaman memperagakan penguasaan bola. Hull City yang memasang pertahanan begitu dalam siap menyerap seluruh serangan yang dibangun oleh tuan rumah. 1-0 sementara tuan rumah memimpin.

    Babak kedua

    Meski masih bermain dengan kedalaman, Hull City mulai keluar dari sarangnya dan mencoba mencari gol penyeimbang di awal paruh kedua. Peluang didapat dari kaki Livermore pada menit 52. Tendangan kerasnya membuat Cech harus menjatuhkan diri, beruntung bola masih melebar tipis.

    Chelsea terus menguasai bola dan melepaskan serang, namun mereka terus juga menemui kebuntuan dalam menembus lima pemain bertahan Hull. Dua kartu kuning diberikan wasit kepada Alex Bruce dan Diego Costa.

    Kartu merah! Banjir kartu terus terjadi di Stamford Bridge. The Tigers harus bermain dengan sepuluh 10 pemain pada menit 61. Pemain jangkar mereka, Huddlestone diganjar diusir oleh Foy setelah menginjak lutut dari Filipe Luis. Angin segar bagi The Blues untuk mencetak gol kedua dan menyelesaikan laga.

    Gol! Diego Costa menambah keunggulan The Blues pada menit 68 usai mengakhiri kerja sama dari Hazard dan Ivanovic. Sontekannya ke pojok gawang tidak dapat dihalau oleh kiper Allen McGregor.

    Serangan London Biru kian berbahaya dengan keunggulan jumlah pemain. Bertubi-tubi serangan yang dilepaskan Oscar cs guna membuat para True Blues yang memadati Stamford Bridge kembali bersorak. Mourinho memasukan Didier Drogba dan Andre Schurrle pada sebelum memasuki 10 menit akhir pertandingan.

    Dengan kemenangan ini, The Blues menjaga posisi teratas sementara Premier League dengan 39 poin. Mereka unggul tiga poin atas Manchester City di urutan kedua yang juga mendulang tiga poin atas Leicester City.

    Susunan pemain

    Chelsea (4-2-3-1): Petr Cech; John Terry, Gary Cahill, Filipe Luis, Branislav Ivanovic; Obi Mikel (Ramires 82’), Nimanja Matic, Willian (Schurrle 80’), Eden Hazard, Oscar (Drogba 79’); Diego Costa.

    Hull City (5-3-2): Allan McGregor; Michael Dawson (Bruce 10’), Curtis Davies, James Chester, Andrew Robertson, Ahmed El Mohamady; David Meyler, Jake Livemore, Tom Huddlestone; Nikica Jelavic (Ramirez 74’), Sone Aluko (Brady 64’).
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Chelsea Semakin Tak Terbendung Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top