Laga Uji Coba - Arjen Robben mewaspadai dua lawan yang akan ia hadapi pada jeda internasional pekan ini, yakni Kolombia dan Belanda. Sayap Belanda itu bahkan menganggap Jepang berpotensi menjadi lawan yang lebih sulit ketimbang Kolombia.
Sabtu (16/11) besok, Oranje akan terlebih dahulu menghadapi Negeri Sakura sebelum menjamu Kolombia di Amsterdam ArenA empat hari setelahnya. Dalam laga itu Robben mendapat kepercayaan sebagai kapten tim setelah Robin van Persie terpaksa absen.
“Pertandingan semacam ini memang tidak menghasilkan poin, tetapi tak kalah penting. Mereka adalah dua negara yang bisa Anda hadapi di Brasil. Orang-orang akan membicarakan Kolombia karena tingginya ranking FIFA mereka,” ucap winger Bayern Munich ini.
“Akan tetapi Jepang bisa menjadi lawan yang lebih sulit. Saya mengenal banyak pemain mereka yang bermain Bundesliga. Selain itu, mereka juga memiliki [Keisuke] Honda dan [Shinji] Kagawa yang merupakan pemain yang sangat pagus,” tambahnya.
Dalam laga tersebut, pasukan Louis van Gaal berpeluang untuk memperpanjang rekor tak pernah kalah dalam 15 partai terakhir.