• Latest News

    Powered by Blogger.
    Wednesday, January 21, 2015

    Prediksi Copa Italia : FC Internazionale - Sampdoria

    FC Internazionale diharapkan tampil dengan performa jauh lebih baik usai ditahan imbang Empoli tanpa
    gol akhir pekan kemarin.
    Copa Italia - Hasil imbang tanpa gol melawan Empoli membuat Roberto Mancini menuntut perbaikan dari skuat FC Internazionale jelang laga babak 16 Besar Coppa Italia menghadapi Sampdoria dini hari nanti (22/1).

    Inter kini melalui enam pertandingan tanpa terkalahkan di semua ajang, tetapi dibuat frustrasi oleh tim papan bawah, Empoli, pada pertandingan lanjutan Serie A Italia di Stadio Carlo Castellani. 

    Terlepas dari perkembangan konsisten tim sejak kembalinya Mancini di pertengahan November, Inter masih terpaut lima angka dari posisi Eropa, meskipun kesuksesan di Coppa Italia akan memastikan mereka tetap terlibat di sana terlepas dari posisi liga. 
    Potensi derby Milan juga tetap terjaga di babak semi-final, dengan Mancini meminta para pemainnya untuk menampilkan performa lebih baik jika ingin mengalahkan Sampdoria di Giuseppe Meazza.

    "Saya pikir kami semua harus memberi sedikit lebih banyak lagi. Kami harus mulai membangun permainan dari belakang dan kami juga harus cukup berani untuk mengambil resiko karena kami Inter dan kami tidak boleh tidak melakukan itu," ujar Mancini.

    "Kami harus menunjukkan karakter yang kami miliki di kandang ketika bermain tandang - seperti saat melawat ke Juventus [imbang 1-1].

    "Apakah kami kekurangan sedikit tenaga? Tidak semua pemain kami sepenuhnya bugar, jadi ya, itu adalah hal yang harus kami benahi."

    Mancini telah memberikan laga debut kepada Xherdan Shaqiri dan Lukas Podolski sejak direkrut musim dingin ini, sementara Il Samp diperkirakan masih belum bisa menurunkan Samuel Eto'o untuk menghadapi mantan klubnya dini hari nanti.

    Striker Everton tersebut diyakini telah sepakat untuk bergabung dengan skuat asuhan Sinisa Mihajlovic, tetapi waktu sudah hampir habis agar pemain asal Kamerun tersebut bisa diturunkan pada laga melawan Inter.
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Prediksi Copa Italia : FC Internazionale - Sampdoria Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top