• Latest News

    Powered by Blogger.
    Friday, December 26, 2014

    Hasil Pertandingan : Chelsea 2 - 0 West Ham United

    John Terry dan Diego Costa menyumbang 1 gol untuk kemenangan Chelsea atas West Ham United
    Hasil Pertandingan - Chelsea terus melanjutkan laju positif mereka sekaligus menegaskan statusnya sebagai kandidat kuat peraih gelar juara setelah mengalahkan West Ham United 2-0 di Boxing Day dalam lanjutan Liga Primer Inggris matchday ke-18, Jumat (26/12) malam WIB.

    Di pertandingan ini, Chelsea yang tampil dominan di sepanjang laga harus berterima kasih kepada kapten John Terry serta penyerang Diego Costa karena berkat dua pemain itu mereka berhasil meraih kemenangan ke-14 di EPL pada musim ini.

    Hasil ini mengokohkan tim arahan Jose Mourinho di puncak klasemen dengan raihan 45 angka dan memiliki keunggulan enam poin dari rival terdekat, Manchester City, yang akan meladeni tuan rumah West Bromwich Albion di The Hawthorns selang beberapa saat kemudian. Di sisi lain, kekalahan di laga ini membuat West Ham tetap di urutan keempat namun posisi mereka bisa saja digeser Southampton yang akan melawat ke markas Crystal Palace.

    Babak Pertama

    Chelsea langsung menekan West Ham di menit-menit awal dan hampir mendapatkan gol cepat andai tendangan Oscar tidak melambung tinggi saat ia berhadapan satu lawan satu dengan kiper Adrian di menit kelima.

    Tim tuan rumah yang memusatkan permainan melalui Cesc Fabregas dan Willian terus tampil dominan namun berulang kali serangan mereka selalu bisa dimentahkan barisan belakang The Hammers yang diisi Carl Jenkinson, Aaron Cresswell, James Collins dan Winston Reid.

    Memasuki menit ke-20, Adrian kembali dipaksa berjibaku menyelamatkan gawangnya di mana kali ini ia sukses menghalau tendangan Gary Cahill dari dalam kotak penalti menyusul sepak pojok mendatar yang mengarah kepadanya.

    Saat pertandingan menginjak setengah jam, palang pintu West Ham itu setidaknya melakukan dua penyelamatan. Yang pertama, ia berhasil menangkap tendangan bebas Fabregas dan spekulasi Willian dari luar kotak penalti. Akan tetapi, pertahanan itu akhirnya jebol ketika John Terry meneruskan sundulan kepala Diego Costa dalam menyambut tendangan penjuru di menit ke-31.

    Dominasi Chelsea tak mau dilewatkan begitu saja oleh Nemanja Matic dan pemain asal Serbia itu ikut-ikutan melatih tendangannya dan sukses memberikan ancaman yang cukup merepotkan hingga membuat Adrian jatuh bangun di sepuluh menit terakhir.

    Terlepas sejumlah kesempatan mencetak angka yang tercipta, tambahan gol yang diharapkan itu sama sekali tidak ada sampai wasit Michael Oliver memerintahkan kedua kubu untuk masuk ruang ganti.

    Babak Kedua

    West Ham yang tertinggal satu bola mencoba mendobrak The Blues sejak laga kembali digulirkan. Serangan tim asal London yang diawali Enner Valencia itu hanya berbuah tendangan sudut yang kemudian mengarah pada kekacauan di depan mulut gawang namun barisan belakang Chelsea berhasil membuang bola dari area berbahaya. 

    Tim tuan rumah mendapat kesempatan untuk menggandakan angka tapi sepakan keras Eden Hazard memanfaatkan sodoran umpan Willian di menit ke-50 bisa ditepis oleh Adrian, yang di pertandingan ini tampil cukup gemilang dalam mengawal gawangnya.

    Saat pertandingan memasuki satu jam, pendukung Chelsea yang memadati stadion bersorak kegirangan usai mendapati Costa mencetak gol. Dalam kejadian tersebut, penyerang asal Spanyol ini mengecoh tiga bek lawan setelah menerima umpan Hazard dan dengan mudah mengarahkan tembakan ke pojok kanan yang tak mampu dijangkau Adrian.

    Oscar nyaris memperbesar keunggulan melalui tendangan bebas di menit ke-66, namun kesempatan tersebut dimentahkan dengan brilian oleh Adrian yang masih bisa menyentuh bola menggunakan jarinya sehingga membuat peluang tersebut tidak terkonversi menjadi gol.

    Dengan waktu tersisa dan sejumlah pergantian yang dilakukan, West Ham arahan Sam Allardyce sama sekali tidak mampu mengancam lawannya itu hingga terpaksa menyerah di pertemuan ke-100 yang melibatkan kedua kubu di kompetisi kasta tertinggi sepakbola Inggris.

    Susunan Pemain:

    Chelsea: Courtois; Ivanovic, Terry, Cahill, Azpilicueta; Matic, Willian (Ramires 86'); Fabregas Oscar (Mikel 82'), Hazard; Costa (Drogba 82').

    Cadangan: Cech, Zouma, Filipe Luis, Schurrle.

    West Ham United: Adrian; Jenkinson, Cresswell, Collins, Reid; Noble (Song 59'), Kouyate, Nolan, Downing (Amalfitano 74'); Carroll (Sakho 59'), Valencia.

    Cadangan: Jaaskelainen, O'Brien, Jarvis, Cole
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Hasil Pertandingan : Chelsea 2 - 0 West Ham United Rating: 5 Reviewed By: Awaluddin Ahmad
    Scroll to Top