Martino mengaku tidak bisa untuk tidak memedulikan Tevez yang sedang berada dalam performa top di Juventus |
Timnas Argentina - Gerardo Martino mengaku sangat terkesan dengan performa cemerlang Carlos Tevez di Juventus dalam dua musim terakhir. Itulah mengapa Martino mengakui dirinya mustahil untuk tidak memasukkan nama Tevez ke dalam skuat terkini Argentina.
Akhir Oktober lalu, Martino resmi memanggil kembali Tevez setelah sang striker absen membela negaranya selama tiga setengah tahun terakhir lantaran tidak akur dengan Alejandro Sabella, pelatih Albiceleste sebelum Martino.
“Kini, kita bisa melihat dia dan Lionel Messi bermain bersama, juga dengan Gonzalo Higuain dan Sergio Aguero. Duet ini [Tevez dan Messi] akan terjadi. Kami akan melakukannya dalam satu waktu di dua laga ke depan,” ujar Martino.
“Dia [Tevez] menjadi pemain terbaik atau tiga terbaik di Serie A dalam dua musim terakhir. Bermain di sebuah klub juara seperti Juventus membuatnya layak untuk dipanggil,” tandasnya.
Tevez tentu berharap bisa diturunkan Martino dalam dua laga persahabatan kontra Kroasia pada Rabu (12/11) mendatang dan Portugal pada Selasa (18/11).