Jelang Atletico Madrid vs Chelsea |
Liga Champions – Atletico Madrid akan menjamu Chelsea di Vicente Calderon dalam pertemuan pertama perempatfinal Liga Champions, Rabu 23 April dini hari WIB. Kubu Atletico pun siap memberikan perlawanan kepada skuad The Blues.
Tantangan tersebut dilontarkan oleh Raul Garcia, gelandang Los Rojiblancos ini menegaskan bahwa timnya tak pernah takut dengan tim asuhan Jose Mourinho tersebut. Meskipun, ia tetap memberikan hormat kepada lawannya itu.
"Ini akan jadi sebuah pertandingan yang seru karena Chelsea punya ambisi yang sama dengan kami. Ya, kami tak takut pada mereka, semua ini tentang sepak bola ," ujar Garcia dilansir situs resmi UEFA.
"Mereka adalah sebuah tim yang kuat dan kami menghormatinya, tetapi bukan berarti takut. Mereka punya banyak pemain bagus, menilai hanya seorang pemain bukanlah pekerjaan mudah," sambungnya.
Garcia memaparkan bahwa pelatih Diego Simeone telah mengetahui cara untuk menghentikan para pemain Chelsea. Ia pun berharap bisa membuat Fernando Torres dkk mandul di hadapan para suporter Atletico.
"Kami tahu bagaimana caranya untuk bersiap. Atletico akan memperkuat barisan pertahanan dan memastikan Chelsea tak bisa mencetak gol," tandasnya.