• Latest News

    Powered by Blogger.
    Sunday, July 14, 2013

    Arsenal pakai Pakaian Adat Indonesia


     

    Jakarta - Sesi meet and greet tujuh pemain Arsenal dengan fans berlangsung sangat menarik. Selain berfoto-foto, tanya jawab, dan tanda tangan, para Gooners juga bisa mendandani para pemain idolanya dengan pakaian adat Indonesia.

    Pada sesi yang digagas Telkomsel di Hotel Grand Hyatt, Jakarta, Sabtu (13/7/2013) petang, dalam satu kesempatan Olivier Giroud, Alex Oxlade-Chamberlain, Theo Walcott, dan Aaron Ramsey, mendapatkan tantangan untuk didandani oleh para fans yang beruntung.

    Lukas Fabiansky, Laurent Koscielny, dan Tomas Rosicky yang tidak ikut dikerjai hanya bisa menyemangati teman-temannya yang sedang dikerjai. Tak pelak, kadang mereka terpingkal-pingkal melihat keempat temannya itu buru-buru memakai pakaian yang belum pernah mereka kenakan.

    Lalu siapa yang jadi juaranya? Dari hasil terakhir yang terlihat, jelas Aaron Ramsey yang paling pas berbusana. Walcott yang kalah cepat pun menyalahkan fans yang gagal mendandaninya.

    "Ini salah mereka," kata Walcott yang tentunya hanya bercanda.

    Dalam kesempatan kali ini, Direktur Marketing Telkomsel Alistair Johnston menyerahkan cendera mata kepada perwakilan Arsenal berupa miniatur menara base station (BTS) selaku official mobile partner untuk Arsenal Asia Tour 2012 di Indonesia.

    Para penggawa "Gudang Peluru" ini juga ramah meladeni permintaan foto dan tandatangan kepada 400 fans yang hadir memenuhi ballroom hotel. Mereka terkesima dengan sambutan meriah dari fans yang diakui Walcott begitu fantastis.

    "Saya sangat terkejut dengan sambutan yang diberikan oleh fans kami di Indonesia, mulai dari bandara sampai di sini. Saya tidak menyangka bisa seperti ini. Ini merupakan hal yang fantastis," ujarnya sumringah.

    Edy Brokoli, salah satu fans Arsenal yang hadir juga tak kalah senangnya. Kata dia, ini merupakan kesempatan yang langka dan belum tentu terulang kembali dalam hidupnya bertemu secara langsung dengan klub kesayangannya.

    "Ini kesempatan langka bertemu secara langsung dengan pemain-pemain Arsenal, saya juga tidak menyangka bisa bertemu mereka di sini,"Jelas pria yang bernama asli Edy Hidayatulloh itu.



    Menjelang berakhirnya acara ketujuh pemain itu menerima tantangan yang dipersiapkan oleh pihak penyelenggara, yaitu mereka diharuskan mengenakan sarung dan peci. Tak ayal kejadian ini membuat semua pengunjung yang hadir riuh meneriakan nama-nama mereka.

    Pasukan Arsene Wenger besok (14/7) malam akan bertanding melawan timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno.
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Arsenal pakai Pakaian Adat Indonesia Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top