• Latest News

    Powered by Blogger.
    Thursday, June 5, 2014

    LAGA UJICOBA : Inggris VS Ekuador 2-2

    Ekuador Paksa Three Lions Main Imbang
    LAGA UJICOBA  – Sempat bangkit karena tertinggal satu gol kemudian mengembalikkan keadaan dengan keunggulan 2-1, tapi Frank Lampard dkk tidak mampu menjaganya. Tendangan keras Michael Arroyo dari luar kotak penalti memaksa Inggris bermain imbang 2-2 dengan Ekuador.

    Jalannya Pertandingan:
    Bermain hati-hati sejak peluit pertama dibunyikan ternyata menjadi bumerang bagi skuad asuhan Roy Hodgson itu. Alhasil, di menit kedelapan Enner Valencia mampu menjebol gawang Inggris yang dijaga Ben Foster melalui umpan tarik Walter Ayoví dari sisi kanan pertahanan Inggris.

    Lampard dkk menguasai penguasaan bola sejak terciptanya gol pertama, tapi Ekuador melalui dua sayapnya kerap kali membahayakan lini pertahanan Inggris. 

    Terus menekan, akhirnya Inggris mampu menyamakan kedudukan lewat gol Wayne Rooney di menit ke-29. Nomor 10 Inggris itu menceploskan bola liar setelah sebelumnya terjadi kemelut tepat di mulut gawang Ekuador.

    Pemain muda Everton, Ross Barkley, bermain menawan sejauh ini. Dia sempat melepaskan tendangan spekulasi dari jarak jauh, tapi sayang usahanya itu hanya melebar di depan gawang yang dijaga oleh Banguera.

    Inggris terus melakukan percobaan lewat tendangan jarak jauh yang dilakukan pemain-pemain tengahnya. Tapi, hingga peluit panjang tanda berakhirnya babak pertama, kedudukan masih sama kuat 1-1.

    Babak kedua baru bergulir enam menit, Ricky Lambert akhirnya memberi keunggulan bagi Tiga Singa. Lewat aksi Barkley yang sempat mengelabui pemain Ekuador, kemudian melepas umpat cantik kepada pemain baru Liverpool itu, skor berubah 2-1 untuk Inggris.

    Selepas gol Inggris, kedua tim bermain sama-sama menekan. Kedua sayap Ekuador masih menyulitkan Shaw dan juga Milner. Hasilnya, lewat skema umpan tarik, Erazo mampu menanduk bola hasil umpan silang Valencia dari sisi kiri pertahanan Inggris.

    Gol yang ditunggu-tunggu Ekuador datang di menit ke-70, tendangan keras Arroyo dari luar kotak penalti mampu merobek jala penjaga gawang Inggris yang dijaga Ben Foster. Skor sama kuat 2-2.

    Sembilan menit kemudian, Raheem Sterling melakukan tekel keras terhadap Valencia yang langsung ditanggapi dengan reaksi keras oleh pemain Manchester United itu. Seketika keduanya dihadiahi kartu merah oleh wasit.

    Jalannya laga tidak banyak yang berubah sejak dikeluarkannya satu pemain dari masing-masing tim, dengan Ekuador masih mendominasi lapangan tengah. Peluit panjang kedua tanda berakhirnya pertandingan pun berbunyi, dan skor imbang 2-2 menghiasi papan skor di Sun Life Stadium, Miami Gardens, Florida.

    Susunan Pemain:
    INGGRIS: Foster, Milner, Shaw/Stones, Jones, Smalling, Lampard, Wilshere/Lallana, Oxlade-Chamberlain/J. Flanagan, Barkley/Henderson, Rooney/Sterling, Lambert/Welbeck.
    EKUADOR: Banguera, Paredes/Achilier, Guagua, Erazo, Ayoví, Noboa/Vicente Méndez, Gruezo, A.Valencia, Montero/Arroyo, E.Valencia/Ibarra, Caicedo/J. Rojas. 
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: LAGA UJICOBA : Inggris VS Ekuador 2-2 Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top