• Latest News

    Powered by Blogger.
    Tuesday, December 2, 2014

    Mungkinkah Chelsea Tak Terkalahkan?

    Chelsea Tak Terbebani Ambisi untuk Akhiri Musim Tak Terkalahkan
    Liga Inggris - Chelsea boleh dibilang sedang dalam misi untuk mengakhiri musim sebagai juara dan tak terkalahkan. Meski tak mudah, ambisi itu tak bikin para pemain 'Si Biru' merasa terbebani.

    Hingga Premier League berjalan 13 pekan, Chelsea masih kokoh di puncak klasemen dengan 33 poin, unggul enam angka dari Manchester City di posisi kedua. Laju klub London Barat itu boleh dikatakan masih sulit dihentikan.

    Baik saat bertemu lawan yang sepadan atau 1-2 level di bawahnya, anak didik Jose Mourinho itu mampu menampilkan permainan apik. Sudah begitu The Blues punya skuat yang cukup berimbang di semua lini.

    Tak pelak Chelsea pun digadang-gadang sebagai calon kuat juara, dan bahkan media-media Inggris sudah mengembar-gemborkan bahwa Chelsea bisa menyamai torehan Arsenal di musim 2003/2004, jadi juara tanpa sekalipun tersentuh kekalahan.

    Meski demikian hal itu sudah jauh-jauh hari ditepis oleh Mourinho dan para pemainnya mengingat musim masih panjang, apapun bisa terjadi.

    Namun bagi gelandang Chelsea asal Serbia, Nemanja Matic, tidak salah jika klub berambisi untuk menuntaskan musim tanpa terkalahkan. Itu hanya akan jadi pemicu motivasi dia dan rekan-rekannya untuk terus tampil oke, ketimbang malah menjadi beban.

    "Kami sedang semangat-semangatnya dan memang ada tekanan lebih bagi kami, karena kami ingin mengakhiri musim tanpa terkalahkan. Kami ingin menjadi the new invincibles," ujar Matic di Mirror.

    "Saya ingin sebisa mungkin memenangi setiap laga. Orang-orang bisa bilang bahwa rekor tak terkalahkan ini nantinya bisa membebani kami, tapi saya ingin seperti ini karena menang itu tak pernah membosankan," sambungnya.

    "Ketika Anda menang, Anda akan bisa berlatih dengan lebih baik dan juga saat bertanding. Saya tidak tahu apakah kami lebih baik daripada tim yang menjadi juara 10 tahun lalu, tapi kami tahu kualitas tim ini dan kami adalah tim yang punya gaya."
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Mungkinkah Chelsea Tak Terkalahkan? Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top