• Latest News

    Powered by Blogger.
    Wednesday, October 22, 2014

    Liga Champions : City Berbagi Angka 2-2 Di Kandang CSKA

    Sergio Aguero sumbang 1 gol saat lawan CSKA
    Liga Champions - CSKA Moskwa sukses mengejar ketinggalan dua gol dari Manchester City dan memaksa mereka bermain imbang 2-2 saat peluit panjang dibunyikan. Rabu (22/10) dinihari tadi.

    Babak Pertama

    CSKA Moskwa sempat memberi perlawanan sengit di awal pertandingan, pergerakan Ahmed Musa membuat lini pertahanan Manchester City sedikit kerepotan.

    Namun, skuat asuhan Manuel Pellegrini mulai mampu mendominasi seiring berjalannya waktu. Peluang pertama didapatkan Pablo Zabaleta di menit ke-13 ketika mendapatkan ruang tembak, tetapi sayang akurasinya masih belum memuaskan.

    Kebuntuan akhirnya pecah ketika laga akan menginjak setengah jam, umpan David Silva diteruskan oleh Edin Dzeko di kotak penalti untuk diberikan kepada Sergio Aguero yang kemudian menceploskan bola ke gawang yang kosong sehingga skor berubah menjadi 1-0.

    Sembilan menit berselang, skor berubah menjadi 2-0, Aguero yang mencetak gol pertama berubah menjadi pengumpan setelah umpan silangnya berhasil disambar oleh James Milner.

    City nyaris mengakhiri paruh pertama dengan skor lebih telak seandainya tembakan Milner pada menit ke-40 tidak menghantam mistar gawang.

    Babak Kedua

    Tertinggal dua angka dari City, CSKA langsung menyajikan permainan agresif. Lima menit pertama mereka menguasai pertandingan dan terus menggempur City, tapi pertahanan tim tamu cukup kokoh untuk membendungnya.

    Menit 62, CSKA melahirkan peluang bersih. Eremenko menguasai bola di tempat yang berbahaya dan lini belakang City sedikit terlambat menutup pergerakannya. Sontak, sang pemain pun melepas tembakan keras yang ternyata masih meleset dari gawang Joe Hart.

    Dua menit kemudian, usaha keras CSKA berbuah manis. Seydou Doumbia sukses memperkecil defisit gol mereka setelah menguasai umpan Musa. Sang penyerang pun menceploskan bola dengan tenang ke gawang Hart.

    City tak ingin membiarkan CSKA besar kepala. Mereka balik menyerang dan Yaya Toure nyaris melahirkan gol ketiga bagi The Citizens. Sayang, tendangan sang gelandang masih mengarah tepat ke pelukan Igor Akinfeev.

    Enam menit jelang bubaran, City menatap momen yang mengejutkan. Kolarov melanggar Doumbia tepat di dalam kotak penalti dan wasit seketika menunjuk titik putih. Seolah tak percaya, kubu City dibuat frustrasi seiring Bibras Natcho sukses mengeksekusinya.

    Kesabaran CSKA berbuah manis, mereka memanfaatkan kesalahan City dengan baik dan sukses mengantongi satu poin. CSKA 2-2 City.

    Susunan Pemain

    CSKA Moskwa: Akinfeev; Fernandes, V. Berezutski, Ignashevich, Shchennikov, A. Berezutski; Natkho, Milanov, Tosic, Eremenko; Musa

    Manchester City: Hart; Kolarov, Mangala, Kompany, Zabaleta; Fernando, Toure, Milner, Silva; Dzeko, Aguero
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Liga Champions : City Berbagi Angka 2-2 Di Kandang CSKA Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top