Barca lumat levante 5 Gol |
Liga Spanyol - Barcelona melanjutkan start sempurnanya di Liga Spanyol. Bertandang ke markas Levante, Blaugrana pesta lima gol tanpa balas di mana sang lawan harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-41.
Dalam laga di Estadio Ciudad de Valencia, Senin (22/9/2014) dinihari WIB, Barca sempat tertekan lebih dahulu meski mendominasi pertandingan. Namun perlahan-lahan anak asuh Luis Enrique mampu membuka celah pertahanan Levante dan memecah kebuntuan lewat Neymar di menit ke-34.
Petaka untuk Levante datang di menit ke-41 kala Loukas Vyntra dikartu merah akibat melanggar Lionel Messi di kotak terlarang. Penalti pun diberikan. Messi yang bertindak sebagai algojo gagal menyelesaikan tugas setelah tendangannya melesat ke kiri gawang.
Unggul jumlah pemain, Barca pun nyaman memainkan laga. Ivan Rakitic sempat menggandakan keunggulan jelang babak pertama berakhir. Di babak kedua, tiga gol tambahan dilesakkan oleh masing-masing Sandro Ramirez, Pedro Rodriguez, dan Messi.
Dengan hasil ini, Barca kukuh di puncak klasemen dengan nilai sempurna 12 dari empat laga, unggul dua poin dari Sevilla di posisi kedua. Anak-anak Catalan telah mencetak 11 gol dan belum kebobolan sejauh ini. Sementara Levante makin terbenam di dasar klasemen dengan nilai satu dari jumlah laga yang sama.