Sepakbola Brasil Alami Kemunduran |
Timnas Brasil - Mantan pelatih tim nasional Brasil Mano Menezes, menilai tim-tim Eropa telah melampaui kemampuan teknikal selecao.
Jerman menjadi negara Eropa pertama yang sanggup menjadi raja sepakbola Eropa di Amerika Selatan usai membekap Argentina 1-0 melalui babak perpanjangan waktu di Rio de Janeiro.
Sebelum beraksi di final, pasukan Joachim Low bahkan menghancurkan tuan rumah Brasil dengan skor istimewa 7-1 dan bencana tuan rumah belum berhenti karena di babak play-off peringkat ketiga giliran Belanda menghadirkan derita dengan kemenangan 3-0.
Dua kekalahan memalukan yang diderita Brasil harus ditebus penguduran diri Luiz Felipe Scolari dari kursi pelatih.
Menezes yang mengambil alih posisi sama dari Dunga setelah Piala Dunia 2010 sebelum diganti Scolari pada 2012 menegaskan Brasil tidak bisa menaruh harapan pada aksi brilian individu.
Kita semua tahu masalah yang menimpa Brasil, sayangnya kita tidak tahu bagaimana cara memperbaikinya atau mendapat sosok yang bisa menghadirkan solusi tepat," kata Menezes di TV Esporte.
"Ini kelemahan Brasil, jika masalah tersebut bisa dituntaskan, kami harus mempertahankannya dalam waktu lama untuk perkembangan pemain, sebuah sektor yang mengalami penurunan tajam."
"Secara teknik, level para pemain Brasil berada di titik paling buruk, begitu juga dengan penguasaan bola dan umpan. Terkadang orang-orang dibingungkan dengan kemampuan hebat juggling dengan kemampuan bermain bola. Dua hal ini berbeda."
"Kita sudah melihat betapa pesatnya sepakbola di Eropa, mereka melakukan segalanya lebih baik dari Brasil."
"Para pemain Brasil masih bisa menggocek bola, memperlihatkan bakat murni sepakbola, sayangnya kami tidak tahu bagaimana mengembangkannya seperti yang pernah dilakukan di masa lalu."
"Ini menjadi alasan utama mengapa Brasil tertinggal," tandas Menezes.