Bahagia di Arsenal, Sanchez Juga Akui Sedikit Ubah Gaya Main |
Liga Inggris - Alexis Sanchez langsung tampil oke di musim pertama bersama Arsenal. Dia bahagia bermain dengan The Gunners, tapi juga mengaku harus sedikit mengubah gaya bermain.
Sudah 20 gol disumbangkan oleh Sanchez di semua ajang sepanjang musim ini. Tak cuma piawai membobol gawang lawan, sedikitnya pemain asal Chile itu juga mencatatkan sembilan assist.
Belum genap setahun tinggal di London, Sanchez sudah mengaku bahagia. Dia pun juga tak mau berpuas diri dengan performa yang sudah ditunjukkan sejauh musim ini berjalan.
"Aku orang yang bahagia yang berbincang dengan semua orang. Tujuanku adalah untuk terus meningkatkan performa di setiap sesi latihan," kata Sanchez di situs resmi 'Gudang Peluru'.
Sanchez lalu berujar bahwa dirinya harus menyesuaikan diri dengan permainan Arsenal agar bisa tampil oke. Dia menerangkan bahwa terkadang dirinya diminta untuk bermain tanpa bola.
Memang Sanchez merupakan pemain yang dikenal senang berlama-lama memegang bola. Whoscored mencatat eks pemain Barcelona itu melakukan 3,5 drible sukses dalam 28 laga yang dilakoni di Liga Inggris. Raihannya itu cuma kalah dari penggawa Chelsea Eden Hazard yang mencatatkan 4,8 drible sukses.
"Aku suka bermain dengan banyak membawa bola yang terkadang mereka memintaku untuk lebih tenang dan sedikit bermain tanpa bola," tutur Sanchez.