Lawan Uji Coba Tak Mudah, PSSI Tak Bebani Target Pada Benny Dolo |
Info PSSI - PSSI menegaskan bahwa pelatih interim tim nasional Indonesia Benny Dolo tak dibebani target pada dua laga uji coba internasional di Bulan Maret ini.
Sebagaimana diketahui, PSSI dan Badan Tim Nasional memplot Kamerun, Korea Utara dan Myanmar sebagai calon lawan dari tim Garuda di dua partai yang masuk agenda FIFA tersebut.
"Opsi lawan yang akan dihadapi tidak mudah, Kamerun, Korea Utara, dan Myanmar. Kalau menang bagus karena memengaruhi perolehan poin karena peringkat mereka lebih baik," tutur sekretaris jenderal PSSI, Joko Driyono.
Akan tetapi, pria yang akrab disapa Jokdri itu tetap mengharapkan awal yang baik dari tim Merah-Putih di tahun 2015. Sebagaimana mereka memiliki dua agenda penting yakni kualifikasi Piala Asia dan kualifikasi Piala Dunia.
"Ini tahap awal untuk anak-anak yang akan tampil di Kualifikasi Piala Dunia dan Piala Asia. Ini awal untuk membentuk tim," jelas Joko.
Bendol, sapaan akrab Benny Dolo, juga diberi kebebasan oleh PSSI untuk menentukan program sekaligus menunjuk staf pelatih. Terakhir, Widodo Cahyono Putro sudah dipastikan bakal menjadi asisten dari Bendol.