Sejumlah media Italia mengabarkan akan ada pergantian pelatih di dua raksasa Serie A tersebut dalam waktu relatif dekat. |
Liga Italia - Isu pergantian pelatih di skuat Roma dan Milan berkembang pada hari ini. Gara-garanya sama, penurunan performa kedua tim di Serie A Italia.
Di kubu Roma, pelatih Rudi Garcia dan direktur olahraga Walter Sabatini mungkin akan meninggalkan jabatannya apabila timnya gagal bermain di Liga Champions musim depan, demikian diwartakan La Gazzetta dello Sport.
Francesco Totti, seperti dilaporkan Il Corriere della Sera, juga sempat menyatakan bahwa dua atau tiga laga Roma berikutnya akan sangat menentukan nasib klub dan orang di dalamnya.
Isu yang berkembang menyebutkan manajemen Roma sudah mempertimbangkan Sinisa Mihajlovic sebagai suksesor Rudi Garcia di musim depan.
Sementara di kubu Milan, pergantian pelatih dikabarkan akan terjadi dalam waktu dekat. Jika Milan menuai hasil buruk melawan Cagliari, Filippo Inzaghi secara otomatis akan dicopot dari jabatannya sebagai allenatore.
La Gazzetta dello Sport dan Il Corriere dello Sport mengatakan manajemen Milan sudah meminta direktur tim muda Milan, Filippo Galli dan Christian Brocchi, untuk bersiap mengambil alih tongkat kepelatihan dari tangan Inzaghi.
Keduanya akan menjadi opsi alternatif sebagai pelatih Milan hingga musim ini berakhir. Setelahnya, menghadapi musim depan, Milan mempertimbangkan untuk mendatangkan pelatih baru, dengan Vincenzo Montella, Maurizio Sarri dan Antonio Conte masuk dalam pertimbangan.