Timnas Indonesia imbang lawan Vietnam 2-2 |
Piala AFF – Tinggalkan Nama Besar dan Bersatu untuk Indonesia! Seruan itu diucapkan oleh pemain senior Tim Nasional (Timnas) Indonesia, Firman Utina, usai ditahan imbang 2-2 oleh Vietnam di laga pembuka Grup A AFF Cup 2014, Sabtu (22/11/2014) malam WIB.
Firman tidak bermain sejak menit pertama di laga yang berujung satu poin untuk Timnas. Pelatih Alfred Riedl baru menggunakan tenaganya pada menit 76 menggantikan Manahati Lestusen.
Meski menyadari hasil 2-2 belum lah maksimal, namun ia tetap bersyukur dengan komposisi skuad yang menurutnya kali ini lebih bagus daripada 2012. Di mana saat itu Indonesia tak dapat lolos dari fase grup.
Bahkan gelandang berusia 32 tahun itu meyakini dengan komposisi gabungan pemain senior junior, Timnas akan berbicara banyak di ajang dua tahunan tersebut dan ogah menyalahkan persiapan yang tim yang mepet.
“Skuad sekarang lebih baik dibanding 2010. Banyak pemain-pemain muda dan baru. Gabungan pemain muda dan senior. Mudah-mudahan bisa tetap kompak. Satu tim yang kuat karena persiapan minim,” ucap Firman seperti rilis PSSI, Minggu (23/11/2014).
“Para pemain memiliki kepercayaan diri yang sangat bagus. Tinggalkan nama besar dan bersatu untuk Indonesia,” paparnya.