Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Borussia Moenchengladbach |
Liga Jerman- Borussia Dortmund berhasil memutus laju buruknya dengan kemenangan tipis atas Borussia Moenchengladbach dengan skor 1-0 tadi malam. Dortmund kini boleh menarik napas lega.
Menjamu Gladbach di Signal Iduna Park, Minggu (9/11/2014), Dortmund tampil mendominasi dengan memiliki perbandingan penguasaan bola 52:48.
Die Borussen juga lebih agresif -- terutama di babak pertama -- dengan mengemas 22 percobaan (6 on target) sedangkan Gladbach cuma membukukan sekali percobaan tanpa mengarah ke target.
Kendati begitu, Dortmund toh tak bisa membobol gawang yang dijaga Yann Sommer. Satu-satunya gol yang tercipta berkat kaki Christoph Kramer yang membuat gol bunuh diri di menit ke-58.
Meskipun demikian, hasil ini praktis mengakhiri puasa kemenangan Dortmund dalam tujuh pertandingan terakhir. Sekaligus awal bagi 'Si Kuning-Hitam' untuk mulai musimnya di liga.
"Saya tidak bisa menemukan kata-kata (yang pas untuk menggambarkan kelegaan saya), " ungkap pelatih Dortmund Juergen Klopp yang dikutip Soccer Way. "Ini mengangkat beban yang besar dari kami semua."
"Di situasi ini, kami memainkan permainan yang luar biasa. Di babak pertama, kami bermain sepakbola dengan cara yang luar biasa. Secara defensif kami tidak membiarkan kekuatan Gladbach muncul lalu kami mencetak sebuah gol yang sangat aneh.
"Kami diberikan banyak sekali peluang kemudian sebuah gol gila harus membuatnya sempurna. Pada akhirnya, kami sedikit goyah tapi menang. Rasanya hebat," imbuh pelatih eksentrik ini.
Dortmund kini keluar dari zona degradasi dan menduduki peringkat ke-15 klasemen sementara dengan koleksi 10 poin dari 11 pertandingan.