Dortmund mendominasi laga kontra St. Pauli dengan tiga gol tak berbalas, Selasa (29/10) dinihari tadi |
DFB Pokal - Borussia Dortmund mendominasi laga kontra St. Pauli dengan tiga gol tak berbalas, Selasa (29/10) dinihari tadi, di DFB Pokal seiring mereka mengamankan tiket ke babak selanjutnya. Ciro Immobile, Marco Reus, dan Shinji Kagawa masing-masing mencetak satu gol untuk timnya.
Babak Pertama
Tak mengejutkan, Dortmund menguasai laga sejak peluit dibunyikan. Laskar Jurgen Klopp coba membuktikan diri usai rentetan hasil buruk di Bundesliga, sementara St. Pauli kesulitan mengimbangi pergerakan tamunya.
Sepakan Shinji Kagawa nyaris membawa Dortmund unggul walau belum genap sepuluh menit. Gelandang Jepang itu menerima umpan terobosan Immobile dengan tendangan keras, tapi bola masih melebar di sisii kanan gawang.
Selanjutnya, Mats Hummels ganti mengancam St. Pauli. Bek Dortmund ini menyambut operan dari Sokratis dengan tendangan keras. Bola sepakannya sudah mengarah tepat ke sudut gawang, tapi Tschauner melakukan tinju gemilang untuk menangkisnya.
Tschauner kembali melakukan penyelamatan gemilang beberapa menit setelahnya, tapi di menit 30, akhirnya gawang tuan rumah terbobol juga. Kerjasama Kevin Grosskreutz dan Kagawa ditutup dengan sepakan Immobile dan eks penyerang Torino itu langsung mengoyak jala Pauli.
Jelang turun minum, Reus menggandakan keunggulan Dortmund. Kali ini giliran Immobile yang menjadi arsitek, seiring operannya disambung oleh Reus dengan penyelesaian ciamik. Skor 2-0 memisahkan hingga jeda.
Babak Kedua
St. Pauli mengawali babak kedua dengan sangat baik. Kali ini, usaha Nothe untuk melepas tembakan dari jarak 25 yard memantul di punggung Verhoek. Pantulan bola pun memperdaya kiper Dortmund, Langerak, tapi untung saja bole meleset tipis di sudut kanan gawang.
St. Pauli kembali mengancam. Permainan cepat Kalla di sektor kiri membuahkan satu peluang. Ie berlari dan mengirim umpan silang mendatar ke are penalti. Daube melewati dua bek dan menyepak bola, tpai Langerak masih bisa mengantisipasinya.
Empat menit jelang bubaran, Kagawa memastikan kemenangan Dortmund. Sang gelandang menyambut bola muntah yang gagal diantispasi Tschauner dan langsung menyontek bola ke jalan tuan rumah.
Kemenangan 3-0 tak terhindarkan, Dortmund masih terlalu kuat bagi St. Pauli.
Susunan Pemain
St. Pauli (4-5-1): Tschauner; Startsev, Sobiech, Gonther, Ziereis; Kurt, Daube, Rzatkowski, Kringe, Nothe; Verhoek.
Dortmund (4-1-4-1): Langerak; Sokratis, Hummels, Subotic, Durm; Kehl; Mkhitaryan, Kagawa, Reus, Grosskreutz; Immobile.