Arsenal berhasil menaklukkan Galatasaray 4 gol |
Liga Champions - Hat-trick Danny Welbeck mengantarkan Arsenal pada kemenangan 4-1 atas Galatasaray, pada matchday 2 Grup D Liga Champions, Kamis (2/10) dini hari WIB.
Mencetak sepasang gol di babak pertama selain gol Alexis Sanchez, Welbeck mencatatkan hat-trick lewat tambahan satu gol di babak kedua. Gol penalti Burak Yilmaz tak mampu menolong kekalahan juara Turki dari Tim Meriam London.
Babak Pertama
Bermain dengan komposisi terbaiknya, manajer Arsenal, Arsene Wenger, menerapkan formasi 4-3-1-1, di mana Alexis Sanchez jadi striker bayangan di belakang Danny Welbeck. Sementara pelatih Galatasaray, Cesare Prandelli, menduetkan Burak Yilmaz dengan Goran Pandev yang jadi tumpuan di lini depan dalam skema 3-4-1-2.
Secara taktik Arsenal lantas terlihat lebih efektif lewat permainan terbukanya. Kombinasi Santi Cazorla, Mesut Ozil dan Welbeck terlihat begitu cantik ketika melancarkan serangan. Dominasi laga yang lebih dipegang Galatasaray, dimanfaatkan dengan baik oleh Arsenal lewat serangan balik super cepat.
Welbeck akhirnya sukses mengkonversi sodoran ciamik Sanchez untuk mengubah keadaan menjadi 1-0 bagi tuan rumah, di menit ke-22. Tak mau berhenti, Tim Meriam London terus berhasrat menambah keunggulan.
Adalah Welbeck yang kembali mencatatkan namanya di papan skor, usai menggandakan keadaan menjadi 2-0 di menit 30. Memanfaatkan situasi kegagalan pemain Galatasaray dalam mengamankan bola liar, mantan penyerang Manchester United itu dengan cepatnya berhasil merangsek masuk kotak penalti untuk kemudian menyelesaikan peluang dengan dingin.
Babak pertama kemudian ditutup dengan keunggulan 3-0 pasca Sanchez mencetak gol di menit ke-41, memaksimalkan umpan manis Mesut Ozil.
Babak Kedua
Tak banyak perubahan yang dilakukan kedua tim, di babak kedua Arsenal kembali menguasai jalannya pertandingan.
Serangan bertubi tetap konsisten dilancarkan, hingga Welbeck nyaris saja mencetak hat-trick di menit ke-57. Sang striker anyar kemudian menebusnya dengan hat-trick di menit ke-52, kali ini dengan memanfaatkan assist Ox-Chamberlain.
Asyik menyerang, petaka kemudian menghampiri The Gunners. Kiper mereka Wojciech Szczesny melakukan pelanggaran kotor terhadap Burak Yilmaz di kotak penalti. Pemain asal Polandia itu akhirnya mendapat kartu merah, dan Galatasaray dihadiahi penalti.
Yilmaz yang jadi algojo lantas berhasil memperkecil keadaan menjadi 4-1, tepat di menit ke-63. Namun segalanya terasa terlambat karena Arsenal berhasil bertahan dengan sangat baik dengan sepuluh orang. Pada akhirnya skor 4-1 jadi hasil final pertandingan.
Susunan Pemain
Arsenal: Szczesny; Chambers, Mertesacker, Koscienly; Gibbs; Flamini; Chamberlein, Cazorla; Ozil; Sanchez; Welbeck
Galatasaray: Muslera; Chedjou, Felipe Melo, Semih Kaya; Veysel, Yekta, Dzemaili, Telles; Wesley Sneijder; Pandev, Burak Yılmaz