• Latest News

    Powered by Blogger.
    Friday, September 26, 2014

    Liga Inggris : Menanti Laga MU vs West Ham

    United, yang sebelum ini kalah dari Leicester City, akan menjamu West Ham selagi mereka yang
    kekurangan opsi di lini belakang
    Liga Inggris - Manchester United menolak untuk panik jelang pertandingan melawan West Ham United meski sebelum ini mereka dikalahkan Leicester City dengan skor 5-3 di pekan sebelumnya.

    United sampai saat ini baru menang sekali di ajang Liga Primer Inggris di bawah arahan Louis van Gaal, dan awalan musim mereka tampak akan membaik ketika Wayne Rooney dkk memimpin 3-1 atas Leicester di King Power Stadium hingga menit ke-57.

    Akan tetapi, tim tamu mengalami mimpi buruk sebagaimana tim tuan rumah yang mencetak empat gol tambahan guna mencatatkan salah satu comeback paling brilian dalam sejarah sepakbola Inggris. Lebih dari itu, hari United semakin buruk dengan dikeluarkannya Tyler Blackett dan cederanya Jonny Evans akibat permasalahan di kaki.

    Kekalahan di pertandingan itu lantas membuat Van Gaal dihadapkan dengan situasi untuk memenangkan laga berikutnya guna terhindar dari dua kekalahan beruntun untuk kali pertama di bawah kepemimpinannya, dan situasi mantan pelatih Belanda itu semakin pelik mengingat sejumlah nama di skuatnya tidak bisa diturunkan.

    Blackett (skors), Evans, Chris Smalling (paha) dan Phil Jones (hamstring) dipastikan absen, jadi Van Gaal kemungkinan akan memberikan debut kepada Luke Shaw di posisi bek kiri dan memindahkan Marcos Rojo ke lini sentral.

    Sementara itu, Ashley Young (kunci paha) dan Jesse Lingard (lutut) juga tidak bisa diturunkan selagi Marouane Fellaini dan Michael Carrick yang masih harus mengurus cedera engkelnya masing-masing.

    Menanggapi masalah ini, Van Gaal, yang menyebut bahwa pekerjaan melatih di United adalah yang tersulit, mencoba menepis kekhawatiran tentang awalan buruk timnya.

    “Pada awalnya kami berhasil memenangkan semua pertandingan [pramusim], namun kini kami berada di situasi yang sulit. Kami harusnya bisa menang pada akhir pekan kemarin – kami harusnya menang ketika kami unggul 3-1,” demikian Van Gaal pada Kamis kemarin.

    “Jika kami sukses mencatatkan kemenangan [di pekan lalu], kami mungkin hanya akan berjarak dua poin dari tim urutan kedua.

    “Namun karena kekalahan tersebut, Anda kini mempertanyakan saya. Jika kami menang, tentu ini akan berbeda. Kami akan mencoba memperbaiki sesuatunya – musim ini masih panjang.”

    Di lain pihak, West Ham tengah dalam rasa percaya diri tinggi setelah mereka sukses mengalahkan Liverpool 3-1 di pekan sebelumnya.

    Ada pun, West Ham arahan manajer Sam Allardyce tentu bakal membidik kemenangan di liga untuk kali pertama atas United sejak 2007, dan pria berusia 59 tahun itu tak lupa untuk mengucapkan simpati buat lawannya.

    “Dibutuhkan waktu untuk membuat para pemain menyatu. Hal itu bukan alasan, namun memang begitulah kenyataannya,” demikian Big Sam menanggapi awalan musim United yang lamban.

    “Dibutuhkan waktu bagi semua orang untuk mengenal satu sama lain. United sudah mengganti sistem guna mencari sebuah solusi. Mereka juga memiliki beberapa cedera, terutama di lini belakang, jadi ini adalah kesempatan lainnya buat kita untuk mengeksploitasinya.

    “Kami akan pergi ke pertandingan itu dengan rasa percaya diri tinggi, dan sebagai tim yang tidak diunggulkan, mudah-mudahan kami bisa meraih sesuatu dan melanjutkan performa bagus kami dan mendapatkan hasil.”

    West Ham akan bermain tanpa pemain internasional Senegal Cheikhou Kouyate (kunci paha), selagi laga Sabtu nanti datang terlalu cepat untuk Kevin Nolan (bahu) dan Matt Jarvis (paha).
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Liga Inggris : Menanti Laga MU vs West Ham Rating: 5 Reviewed By: Awaluddin Ahmad
    Scroll to Top