LIGA INGGRIS – Ambisi Liverpool untuk menghapus dahaga gelar juara Premier League pupus sudah. Steven Gerrard harus merelakan trofi tetap bertahan di kota Manchester setahun lagi.
Bukan Manchester United memang yang berhasil mempertahankan gelar juaranya, tapi tim sekota Manchester City kali ini yang berjaya. Etihad Stadium berpesta setelah The Citizens melumat West Ham United dengan skor 2-0
Sebenarnya, peluang Liverpool untuk menjadi juara terjadi pada saat kompetisi tersisa tiga laga lagi. Tapi dalam satu pekan, The Kopmendapatkan hasil negatif yakni kalah dari Chelsea dan imbang dengan Crystal Palace.
Sebuah hasil yang membuat Liverpool harus menang di laga akhir, dengan harapan Manchester Biru tumbang di tangan West Ham. Sayang, semua itu tidak menjadi kenyataan di pekan terakhir.
“Saya benar-benar hancur. Secara pribadi saya patah hati, begitu juga dengan fans. Mereka sangat luar biasa, tapi kami tidak boleh terlalu terpukul karena ini musim yang fantastis dan kami harus bangkit untuk tahun depan. Kami harus mencoba lagi dan melakukan lebih baik,” ujar Gerrard, kepada Sky Sports.
“Saya membutuhkan waktu hingga saya berusia 33 tahun untuk merasakan perebutan gelar juara, jadi pengalaman untuk anak muda ini sangat penting dan banyak pemain yang bagus di skuad ini. Skuad ini sedang berkembang dan berharap kami bisa memperbaikinya,” lanjut Gerrard.