Gerardo Martino. (Foto: Elcomercio.pe)
BERITA BOLA - Dari sekian nama pelatih yang digadang-gadang akan mengisi kekosongan kursi kepelatihan Barcelona, pelatih asal Argentina Gerardo Martino menjadi kandidat terkuat. Komentar pun kemudian datang dari mega bintang Blaugrana, Lionel Messi, yang menyebut Martino sebegai pelatih hebat.
Sejak beberapa hari lalu, Barcelona memang belum memiliki pelatih kepala, menyusul mundurnya Tito Vilanova, yang harus menjalani masa penyembuhan kanker tenggorokannya secara intensif. Pada awalnya, muncul nama Andre Villas-Boas sebagai calon suksesor, disusul Jupp Heynckes, Marcelo Bielsa, Martino, dan beberapa pelatih kenamaan lainnya.
Namun, Martino, yang merupakan mantan pelatih Timnas Paraguay dan klub Argentina Newell’s Old Boys menjadi calon yang paling diunggulkan. Apalagi, beberapa saat lalu dilaporkan bahwa direktur olahraga Barcelona, Andoni Zubizareta terbang ke Buenos Aires, Argentina untuk memulai negosiasi dengan pelatih berusia 50 tahun tersebut.
“Saya sangat menyukai Martino, karena dia merupakan pengatur teknik yang hebat. Dia membuat timnya bermain dengan baik, dan setiap pemain respek akan hal itu,” ujar Messi kepada Ole, seperti dilansir Goal, Senin (22/7/2013).
Hal senada juga diungkapkan mantan pemain Manchester United yang kini bermain untuk Newell’s Old Boys, Gabriel Heinze. Menurut Heinze, yang selama satu musim penuh merasakan kehebatan Martino dalam meracik strategi, pelatih yang pernah memperkuat klub Barcelona S.C akan cocok dengan gaya permainan Blaugrana.
“Saya tak terkejut Barca berpikir untuk mendatangkan Tata Martino. Saya pikir, dia akan menjadi pelatih ideal bagi Barcelona. Martino adalah pelatih yang tak melewatkan sedikit pun kesempatan. Fokusnya adalah 100 persen pada penguasaan bola,” ujar Heinze. (dit)
Sejak beberapa hari lalu, Barcelona memang belum memiliki pelatih kepala, menyusul mundurnya Tito Vilanova, yang harus menjalani masa penyembuhan kanker tenggorokannya secara intensif. Pada awalnya, muncul nama Andre Villas-Boas sebagai calon suksesor, disusul Jupp Heynckes, Marcelo Bielsa, Martino, dan beberapa pelatih kenamaan lainnya.
Namun, Martino, yang merupakan mantan pelatih Timnas Paraguay dan klub Argentina Newell’s Old Boys menjadi calon yang paling diunggulkan. Apalagi, beberapa saat lalu dilaporkan bahwa direktur olahraga Barcelona, Andoni Zubizareta terbang ke Buenos Aires, Argentina untuk memulai negosiasi dengan pelatih berusia 50 tahun tersebut.
“Saya sangat menyukai Martino, karena dia merupakan pengatur teknik yang hebat. Dia membuat timnya bermain dengan baik, dan setiap pemain respek akan hal itu,” ujar Messi kepada Ole, seperti dilansir Goal, Senin (22/7/2013).
Hal senada juga diungkapkan mantan pemain Manchester United yang kini bermain untuk Newell’s Old Boys, Gabriel Heinze. Menurut Heinze, yang selama satu musim penuh merasakan kehebatan Martino dalam meracik strategi, pelatih yang pernah memperkuat klub Barcelona S.C akan cocok dengan gaya permainan Blaugrana.
“Saya tak terkejut Barca berpikir untuk mendatangkan Tata Martino. Saya pikir, dia akan menjadi pelatih ideal bagi Barcelona. Martino adalah pelatih yang tak melewatkan sedikit pun kesempatan. Fokusnya adalah 100 persen pada penguasaan bola,” ujar Heinze. (dit)