Jim Boyce
PIALA DUNIA U-20 : FIFA tampak kurang puas dengan penyelenggaraan Piala Dunia U-20 2013 (PD U-20) yang saat ini berlangsung di Turki. Ketidakpuasan FIFA ini menyangkut dengan kurangnya penonton yang datang untuk menyaksikan talenta muda beraksi di lapangan hijau.
PD U-20 mulai digelar sejak Jumat (21/6/13) lalu, dan dilangsungkan di beberapa kota di Turki, seperti Istanbul, Antalya, Bursa, Gaziantep, Kayseri, Rize, dan Trabzon. Namun, FIFA yang diwakili Jim Boyce, chairman Komite Organisasi PD U-20, mengatakan tidak terlalu senang, karena dalam 12 pertandingan pembuka, penonton yang datang hanya sekitar 4.828 penonton. Jumlah tersebut menjadi jumlah paling rendah sejak PD U-20 digelar 1977.
Boyce pun membuktikan rendahnya jumlah pembelian tiket sebelum turnamen ini digelar, di mana tiket yang terjual hanya 300 ribu dari 1,3 juta tiket yang tersedia.
"Walau panitia lokal berhasil mempersiapkan even ini dengan sangat baik, saya masih merasa kecewa dengan jumlah penonton yang menyaksikan pertandingan," ujar Boyce.
"Turnamen ini merupakan kesempatan yang baik untuk Turki, tapi sedikitnya jumlah penonton mengurangi peluang tersebut," Boyce menegaskan.
Selain berhasil menjadi tuan rumah PD U-20 2013, Turki juga tengah bersaing dengan Madrid dan Tokyo untuk menjadi tuan rumah Olimpiade 2020, yang akan ditentukan 7 September nanti.
PD U-20 mulai digelar sejak Jumat (21/6/13) lalu, dan dilangsungkan di beberapa kota di Turki, seperti Istanbul, Antalya, Bursa, Gaziantep, Kayseri, Rize, dan Trabzon. Namun, FIFA yang diwakili Jim Boyce, chairman Komite Organisasi PD U-20, mengatakan tidak terlalu senang, karena dalam 12 pertandingan pembuka, penonton yang datang hanya sekitar 4.828 penonton. Jumlah tersebut menjadi jumlah paling rendah sejak PD U-20 digelar 1977.
Boyce pun membuktikan rendahnya jumlah pembelian tiket sebelum turnamen ini digelar, di mana tiket yang terjual hanya 300 ribu dari 1,3 juta tiket yang tersedia.
"Walau panitia lokal berhasil mempersiapkan even ini dengan sangat baik, saya masih merasa kecewa dengan jumlah penonton yang menyaksikan pertandingan," ujar Boyce.
"Turnamen ini merupakan kesempatan yang baik untuk Turki, tapi sedikitnya jumlah penonton mengurangi peluang tersebut," Boyce menegaskan.
Selain berhasil menjadi tuan rumah PD U-20 2013, Turki juga tengah bersaing dengan Madrid dan Tokyo untuk menjadi tuan rumah Olimpiade 2020, yang akan ditentukan 7 September nanti.