• Latest News

    Powered by Blogger.
    Thursday, January 15, 2015

    Copa Italia : Torino 1-3 Lazio

    Lazio akan menghadapi AC Milan di perempat-final Coppa Italia musim ini.
    Copa Italia - Lazio memastikan lolos ke babak perempat-final Coppa Italia setelah menundukkan tuan rumah Torino di Olimpico, Turin dengan skor 3-1, Kamis (15/1) dinihari WIB.

    Dengan hasil itu, Lazio akan memerebutkan satu tiket ke babak semi-final dengan menghadapi AC Milan, yang juga sudah memastikan lolos setelah menundukkan Sassuolo dengan skor 2-1 kemarin.

    Bagi Lazio, kemenangan ini menggenapkan dua kemenangan lain yang sudah dicatatnya sepanjang Coppa Italia. Di babak sebelumnya, Lazio menundukkan Bassano dan Varese.

    Jalannya Pertandingan

    Duel antara Torino dan Lazio berjalan seru. Sejak menit awal, kedua tim sudah ngotot berusaha untuk lebih dulu unggul.

    Tapi Lazio menjadi tim pertama yang bisa mencetak gol saat pertandingan berjalan 13 menit. Keita Balde Diao, yang tampil sebagai starter, menjadi pencetak gol dengan tendangan kerasnya yang tak bisa dibendung Nikola Maksimovic, usai mendapat kiriman bola dari Daniele Padelli.

    Torino sempat berusaha membalas dan meminta penalti kepada wasit setelah sundulan Kamil Glik mengenai tangan Abdoullay Konko, tapi wasit menilai tak ada pelanggaran.

    Tim tamu yang kemudian bisa mencetak gol lagi. Di menit 29, Keita memberikan bola kepada Cataldi, yang meneruskannya ke depan gawang Torino untuk dintutaskan Miroslav Klose dengan sontekannya.

    Josef Martinez sempat mengirimkan bola yang sama seperti Cataldi di akhir babak pertama, tapi tak ada rekan yang menyambutnya. Di 45 menit pertama, Lazio memimpin dengan dua gol.

    Memasuki babak kedua, Lazio langsung memberikan ancaman lewat serangan balik cepat yang dituntaskan Keita, namun arah bola kurang tepat sasaran.

    Di menit 49, Torino bisa memperkecil ketertinggalan setelah Martinez lolos jebakan offside dan membawa bola mendekati gawang Lazio sebelum kemudian melesakkannya untuk mengubah kedudukan menjadi 2-1.

    Tujuh menit kemudian, Daniele Padelli mendapat kartu merah dari wasit menyusul pelanggaran yang dilakukan terhadap Klose di kotak penalti. Christian Ledesma sebagai eksekutor pun menuntaskan tugasnya dengan baik.

    Saat laga semakin larut, Omar El Kaddouri meminta penalti kepada wasit karena menganggap dirinya diganjal di kotak 18 meter, tapi wasit mengabaikannya. Sedangkan Marco Parolo melepas tendangan yang arahnya masih kurang tepat sasaran.

    Fans Torino mulai tidak sabar dan mengejek tim mereka hingga laga berakhir. Skor 3-1 untuk kemenangan Lazio menjadi hasil final.

    Susunan Pemain:
    Torino: Padelli; Maksimovic, Glik, Jansson (Farnerud 61), Moretti; Darmian, El Kaddouri, Gazzi, Molinaro (Castellazzi 56); Amauri (Maxi Lopez 46), Martinez

    Lazio: Berisha; Konko (Basta 68), Novaretti, Radu, Cavanda; Onazi, Ledesma, Parolo (Dounkara 89); Cataldi (Bruno Pereirinha 73); Klose, Keita
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Copa Italia : Torino 1-3 Lazio Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top