The Reds Memaksimalkan Ruang di Lini Tengah |
Liga Inggris - Liverpool berhasil mempertahankan rekor tak terkalahkannya di liga sepanjang 2015 dengan mengalahkan juara bertahan, Manchester City. Pemain asal Brasil, Phillipe Coutinho, menjadi penyelamat Liverpool dengan tendangannya dari luar kotak penalti yang membuat tuan rumah unggul 2-1 di menit ke-74.
Liverpool sebenarnya harus memulai pertandingan dengan beberapa masalah. Pertandingan ini dilangsungkan kurang dari 3 hari sejak kekalahan mereka di Istanbul atas Besiktas. Pada pertandingan tersebut, mereka harus bertanding hingga babak adu penalti. Hal ini tentu saja membuat beberapa pemain tidak dalam kondisi fit.
Ditambah lagi mereka pun kehilangan beberapa pemain yang masih mengalami cedera. Mamadhou Sakho, Lucas Leiva, dan Steven Gerrard adalah 3 pemain andalan Brendan Rodgers yang harus absen pada pertandingan kali ini akibat cedera. Beruntung, Jordan Henderson yang sempat cedera pekan lalu bisa segera pulih dan tampil sejak awal pertandingan.
Pada pertandingan kali ini Rodgers memilih untuk tidak memainkan strikernya. Daniel Sturridge dan Mario Balotelli yang sebenarnya dalam kondisi siap hanya dimasukkan ke daftar cadangan. Rodgers kembali memainkan trio Raheem Sterling, Coutinho, dan Adam Lallana di barisan terdepan.
Sedangkan di kubu City, Pellegrini sama sekali tidak mendapatkan masalah cedera pada pertandingan kali ini. Setiap pemain City dalam kondisi prima sehingga siap untuk bermain. Ditambah lagi mereka tidak memiliki pertandingan pada tengah pekan sehingga mendapatkan waktu istirahat yang cukup untuk menghadapi pertandingan kali ini. Pellegrini memilih untuk memainkan formasi 4-4-2 dengan duet Edin Dzeko dan Sergio Aguero di depan.