• Latest News

    Powered by Blogger.
    Wednesday, January 7, 2015

    Hasil Pertandingan : Juventus 1-1 Inter Milan

    Ketat, Juve-Inter Berakhir Imbang 1-1
    Liga Italia - Tidak ada pemenang dari laga Juventus vs Inter. Meski Juve tampil relatif dominan di babak pertama, pertandingan berubah menjadi ketat dan berimbang di babak kedua. Laga pun berakhir dengan skor 1-1.

    Pada pertandingan yang berlangsung di Juventus Stadium, Rabu (7/1/2015) dinihari WIB, Juventus unggul lebih dulu lewat sepakan Carlos Tevez di menit kelima. Inter, yang tampil lebih ofensif di babak kedua, akhirnya menyamakan kedudukan lewat Mauro Icardi di menit ke-64.

    Inter sendiri bermain dengan 10 orang sejak menit ke-85 setelah Mateo Kovacic mendapatkan kartu merah. Kovacic diusir setelah dinilai melakukan pelanggaran keras terhadap Stephan Lichsteiner.

    Dengan hasil ini, Juve masih berada di puncak klasemen dengan nilai 40, unggul satu poin atas AS Roma yang ada di urutan kedua. Sementara, Inter berada di urutan ke-11 dengan nilai 22.

    Inter sempat mendapatkan peluang ketika pertandingan baru berjalan tiga menit. Freddy Guarin yang berdiri di luar kotak penalti melepaskan sebuah tendangan kaki kanan, namun tendangannya masih melebar.

    Dua menit setelahnya, justru Juve yang membuka keunggulan lebih dulu. Berawal dari serangan yang dibangun dari sisi kanan, bola diberikan kepada Arturo Vidal. Gelandang asal Chile itu dengan cepat melakukan tusukan dan melepaskan umpan datar ke depan gawang.

    Umpan Vidal tersebut kemudian disambar oleh Carlos Tevez. Penyerang asal Argentina tersebut sukses menceploskan bola ke dalam gawang, meski di sekitarnya ada tiga orang bek Inter

    Inter berusaha membalas. Pada menit kelima, mereka sudah mendapatkan peluang lagi lewat Mauro Icardi. Namun, tendangan kaki kirinya dari dalam kotak penalti masih menyamping.

    Setelahnya, Juve tampil relatif dominan. Mereka mengurung pertahanan Inter sampai sekitar setengah jam pertandingan berjalan. Vidal sempat mendapatkan peluang lewat tendangan dari luar kotak penalti, tetapi tendangannya masih bisa diblok.

    Sepuluh menit sebelum babak pertama selesai, giliran Paul Pogba yang mendapatkan peluang. Gelandang berusia 21 tahun itu mengecoh tiga orang pemain Inter sebelum akhirnya melepaskan sepakan kaki kiri. Namun, sepakannya bisa digagalkan Handanovic.

    Di awal-awal babak kedua, tepatnya pada menit ke-54, pelatih Inter, Roberto Mancini, memasukkan Lukas Podolski dan menarik keluar Zdravko Kuzmanovic.

    Masuknya Podolski membuat Inter tampil sedikit lebih ofensif. Pemain asal Jerman itu kerap bergerak dari sisi kiri untuk memberikan umpan atau datang menusuk dari tengah.

    Pada akhirnya, Inter menyamakan kedudukan pada menit ke-64. Ketika pertahanan Juve sedang naik menekan, Fredy Guarin dengan cermat mengirim umpan terobosan kepada Icardi yang ketika itu hanya dikawal Leonardo Bonucci sendirian.

    Icardi sukses mempertahankan bola dari rebutan Bonucci dan melepaskan tendangan datar kaki kanan. Kiper Juve, Gianluigi Buffon, tidak mampu menghentikannya meski sudah bergerak maju. 1-1 untuk kedua tim

    Icardi kemudian mendapatkan beberapa peluang lagi. Salah satunya diawali oleh serangan balik Inter dari kiri. Podolski yang ada di sisi tersebut kemudian mengirimkan umpan silang datar kepada Icardi, namun sang bomber tidak mampu menjangkau bola.

    Satu peluang lagi didapatkan Icardi beberapa menit sebelum pertandingan usai. Dalam posisi bebas, dia melepaskan tendangan dari luar kotak penalti, namun tendangannya malah melebar.

    Gagalnya peluang tersebut membuat Dani Osvaldo kesal. Pasalnya, Icardi tidak memberikan bola kepadanya yang berada di sisi kanan dan berada dalam posisi yang lebih leluasa.

    Juve sendiri sempat mendapatkan beberapa peluang bagus, salah satunya lewat tendangan bebas Andrea Pirlo di menit ke-70. Tetapi, tendangan Pirlo yang mengarah tepat ke gawang masih bisa dihalau dengan satu tangan oleh Handanovic.

    Susunan Pemain

    Juventus: Buffon, Chiellini, Bonucci, Lichsteiner, Evra, Pogba, Marchisio, Pirlo, Vidal (Pereyra 76), Tevez, Llorente (Morata 63).

    Inter: Handanovic, Juan, Campagnaro, Ranocchia, D'Ambrosio, Medel, Guarin, Kuzmanovic (Podolski 54), Kovacic, Hernanes (Osvaldo 85), Icardi (M'Vila 88).


    • Blogger Comments
    • Facebook Comments
    Item Reviewed: Hasil Pertandingan : Juventus 1-1 Inter Milan Rating: 5 Reviewed By: Unknown
    Scroll to Top