Dalam laga final melawan Chelsea di Sun Life Stadium, Miami, Kamis (9/82013) pagi WIB, Madrid tampil lebih baik dan menang 3-1. Ronaldo mencetak dua dari tiga gol El Real, melalui tendangan bebas di babak pertama, dan tandukan keras di dalam kotak penalti di babak kedua.
Seusai pertandingan bintang internasional Portugal itu mendapatkan dua trofi dari Paolo Maldini, sebagai man of the match serta pemain terbaik turnamen. Total ia sudah bermain enam kali di pertandingan pramusim Madrid, selalu menjadi starter, dan mengemas lima gol -- termasuk tiga di Amerika [satu gol lain ia buat di semifinal ke gawang Everton].
"Ronaldo memang untuk Real Madrid. Dia sangat penting buat kami. Saya pikir, kalau Ronaldo tampil baik, pekerjaan pelatih jadi lebih mudah," puji pelatihnya, Carlo Ancelotti, dikutip situs resmi klub.
"Dia mencetak banyak, yang mana itu sangatlah penting, dan saya senang bisa melatih dia. Dia profesional, fokus dan sangat termotivasi."
Pujian pun dilayangkan manajer Chelsea, Jose Mourinho, yang notabene adalah bekas pelatihnya di Santiago Bernabeu.
"Dia pemain hebat, mengukir banyak gol sepanjang hidupnya. Jika dia bikin gol, itu bukan berita besar. Kalau dia tidak cetak gol, itu baru berita besar," cetusnya.
"Dalam tiga tahun terakhir ia merayakan begitu banyak gol, dan beberapa di antara kami rayakan bersama-sama, dan itulah yang selalu melekat dalam karierku. Semoga dia merayakan banyak gol pula di La Liga, dan mudah-mudahan dia membantu Real Madrid untuk kembali meraih gelar juara," sambung Mourinho.
Sementara itu Ronaldo merasa antusias dengan pencapaian dirinya itu dan juga hasil yang diperoleh Madrid di Amerika. Los Blancos selalu menang dalam tiga pertandingan: 3-1 atas LA Galaxy, 2-1 atas Everton, dan 3-1 di final melawan Chelsea.
"Tim ini semakin baik. Kami berlatih dengan sangat baik, meningkat secara bertahap. Aku senang dan suka dengan kondisi yang bagus ini. Tim bekerja dengan baik dan aku bisa membantu dengan gol-golku, yang mana itu sudah menjadi kewajibanku," ucap sang pemain termahal dunia itu.