Yaya Toure |
Timnas Pantai Gading - Yaya Toure semakin dekat dengan ujung kariernya bersama timnas Pantai Gading. Keberhasilan menjuarai Piala Afrika awal tahun ini jadi alasan Yaya menilainya waktunya di timnas sudah cukup.
Yaya jadi kapten saat Pantai Gading menjuarai Piala Afrika 2015 usai mengalahkan Ghana lewat drama adu penalti, sekaligus memupus puasa gelar di kompetisi tersebut sejak tahun 1992.
Bagi Yaya, gelar Piala Afrika itu juga adalah gelar pertama untuk timnas setelah debut tahun 2004 di mana prestasi maksimal sebelum ini adalah runner-up di 2006 dan 2012, plus membawa Pantai Gading lolos di tiga Piala Dunia beruntun sejak 2006.
Wajar jika kemudian Yaya berpikir bahwa pengabdiannya untuk timnas sudah tuntas seiring datangnya trofi Piala Afrika. Di usianya yang akan menginjak 32 tahun Mei nanti, Yaya sepertinya ingin fokus penuh di klubnya, Manchester City.
"Saya pikir saat ini target saya sudah terpenuhi. Saya akan memikirkan dalam beberapa hari ini untuk memutuskan soal masa depan saya," ujar Yaya seperti dikutip BBC.
"Sudah waktunya untuk para pemain muda unjuk gigi dan kami harus membiarkan mereka mandiri," sambung pemiliki 95 caps dan 19 gol bersama Pantai Gading itu.