Skuad Kamerun nyaris batal terbang ke Brasil gara-gara protes bonus |
TIMNAS KAMERUN-Segenap tim Kamerun hampir saja batal terbang ke Brasil. Alexandre Song dkk sempat mogok dan menolak naik pesawat, akibat memprotes tawaran bonus yang dianggap terlalu kecil.
Skuad The Indomitable Lions keberatan dengan tawaran bonus yang akan diberikan FeCa Foot (PSSI-nya Kamerun) dan memilih bertahan di hotel tim di ibu kota Yaoundé.
Tak ingin aksi mogok tim berlanjut jelang laga pembuka Grup A kontra Meksiko pada Jumat mendatang, federasi pun segera mencari solusi dan akhirnya, bisa menyelesaikan problem bonus dan tim menarik aksi mogok mereka.
“Segalanya sudah diselesaikan. Kami juga menyertakan transparansi,” jelas Presiden FeCa Foot, Joseph Owena, sebagaimana dilansir Football-Italia, Senin (9/6/2014).
“Sudah tidak ada masalah dan saya pikir, sekarang tim harus menyatukan pikiran dan mengarahkan fokus pada satu tujuan,” tuntasnya.