Wednesday, January 21, 2015

Prediksi Copa del Rey : Barcelona vs Atletico Madrid

Prediksi Barcelona vs Atletico Madrid Copa del Rey 2014-2015 Info Tips Skor Pertandingan
Copa del Rey  - Kemenangan di pertemuan terakhir menjadi modal Barcelona saat berjumpa Atletico Madrid di laga pertama Copa del Rey babak delapan besar. Namun di laga sebelumnya pasukan Diego Simeone mampu menyingkirkan Real Madrid sang juara bertahan dengan skor agregat 4-2.

  • Dari 45 kali pertemuan total Barcelona sukses meraih 20 kemenangan, 11 kali imbang dan 14 kemenangan di raih oleh Atletico Madrid.
  • Fernando Torres sukses mencetak dua gol saat Los Rojiblancos mampu menahan imbang Real Madrid di Bernabeu.
  • Kedua tim diprediksikan akan mengeluarkan kekuatan utama di laga ini.

Prediksi Copa Italia : Napoli vs Udinese

Prediksi Napoli vs Udinese Coppa Italia 2014-15 Info Tips Skor Pertandingan
Copa Italia – Pada pertemuan terakhirnya, Udinese meraih kemenangan 1-0 atas Napoli, dimana gol Udinese dicetak oleh Danilo.

  • Dalam 25 pertemuan kedua tim, Udinese meraih delapan kemenangan, 11 seri dan enam kekalahan.
  • Udinese hanya berhasil meraih tiga kemenangan saat bertandang ke markas Napoli.
  • G. Higuain adalah top skorer Napoli sementara musim ini dengan 10 gol. Sedangkan, A. Di Natale adalah top skorer Udinese sementara musim ini dengan delapa gol.
  • Dalam lima laga terakhirnya di seluruh kompetisi, Napoli meraih empat kemenangan dan satu kekalahan.
  • Dalam lima laga terakhirnya di seluruh kompetisi, Udinese meraih tiga seri dan dua kekalahan.
  • Napoli mencatat dua kemenangan, dua seri dan satu kekalahan dalam lima laga kandang terakhirnya di seluruh kompetisi.
  • Udinese mencatat satu kemenangan, tiga seri dan satu kekalahan dalam lima laga tandang terakhirnya di seluruh kompetisi.

Prediksi Copa Italia : Inter Milan vs Sampdoria

Prediksi Inter Milan vs Sampdoria Coppa Italia 2014-15 Info Tips Skor Pertandingan
Copa Italia – Pada pertemuan terakhir kedua tim, Inter Milan menang 1-0 atas Sampdoria, dimana gol Inter Milan dicetak oleh M. Icardi.

  • Dalam 37 pertemuan kedua tim, Inter Milan meraih kemenangan 18 kali, seri 13 kali dan kalah enam kali.
  • Sampdoria hanya menang dua kali dalam 19 laga tandangnya ke markas Inter Milan.
  • M. Icardi adalah top skorer Inter Milan sementara dengan 10 gol. Sedangkan, M. Gabbiadini adalah top skorer Sampdoria sementara dengan tujuh gol.
  • Dalam lima laga terakhirnya di seluruh kompetisi Inter Milan meraih satu kemenangan, tiga seri dan satu kekalahan.
  • Dalam lima laga terakhirnya di seluruh kompetisi Sampdoria meraih dua kemenangan, dua seri dan satu kekalahan.
  • Inter Milan mencatatkan dua kemenangan, dua seri dan satu kekalahan dalam lima laga kandang terakhirnya.
  • Sampdoria mencatatkan dua kemenangan, dua seri dan satu kekalahan dalam lima laga tandang terakhirnya.

Juan Mata Eksekutor Tendangan Bebas Terbaik di Premier League

Kalahkan Beckham & Ronaldo, Juan Mata Eksekutor Tendangan Bebas Terbaik di Premier League
Liga Inggris - Jika Anda mengira bahwa David Beckham atau Cristiano Ronaldo sebagai pengambil tendangan bebas terbaik di Premier League, maka perkiraan itu salah. Statistik menunjukkan bahwa Juan Mata lah orangnya.

Dalam statistik yang dirilis oleh ITV Sport menyebutkan bahwa gelandang Manchester United itu menempati urutan teratas daftar 10 eksekutor tendangan bebas terbaik sepanjang masa di Premier League. 

Mata tercatat berhasil mengonversi lima gol dalam 28 percobaannya atau sebesar 17,9 persen selama lima musim bermain di Inggris. 

Di belakang Mata adalah penggawa Sunderland, Sebastian Larsson yang memiliki 12,2 persen hampir dua kali lipat dari kapten Everton Leighton Baines yang mempunyai 6,6 persen di posisi kesembilan daftar ini.

Beckham duduk di peringkat keempat dengan 9,3 persen. Mantan pemain yang sembilan musim berseragam MU tersebut di belakang Jimmy Floyd Hasselbaink dengan 9,7 persen dan di depan Nolberto Solano yang punya konversi 9 persen pas.

Thierry Henry juga masuk daftar dengan menempati urutan keenam dengan 8,3 persen selama sekitar delapan musim merumput bersama Arsenal. Eks pemain Liverpool dan Tottenham Hotspur Danny Murphy di bawah Henry dengan 7,5 persen.

Satu lagi pemain legendaris MU masuk daftar ini. Dia adalah Ryan Giggs dengan memiliki 6,8 persen. Laurent Robert, mantan pemain Newcastle United di posisi 10 dengan 6,5 persen.

Lalu di manakah Ronaldo? Pemain terbaik dunia tiga kali itu gagal masuk jajaran 1o besar karena cuma memiliki konversi sekitar 6,1 persen. Namun, Ronaldo masih lebih baik dari kapten Liverpool Steven Gerrard dengan 5,9 persen dan Frank Lampard dengan 4 persen. Demikian yang dilansir Metro.co.uk.

Luis Suarez Dituntut Lebih Tajam

Enrique Kalem Tunggu Suarez Lebih Tajam Lagi
Liga Spanyol - Belum banyak gol yang lahir dari kaki Luis Suarez sejak berseragam Barcelona. Yakin Suarez bakal segera kembali ke level terbaik, Luis Enrique santai saja menunggunya.

Suarez total baru mencetak lima gol dari 15 penampilan di semua ajang bersama Barca musim ini. Tak terlalu menonjol memang. Namun jika ditambah dengan jumlah assist yang mencapai sembilan buah, catatan penyerang internasional Uruguay itu sejatinya tak terlalu buruk.

Bagaimanapun penyerang lebih dinilai dari jumlah golnya. Dan catatan Suarez sejauh ini dirasa masih kurang, apalagi jika dibandingkan dengan rataan golnya di dua klub sebelumnya yakni Ajax dan Liverpool.

Dengan total lima gol dari 15 laga, berarti sampai saat ini Suarez punya rataan gol sebesar 0,33 per laga. Ini jauh di bawah rataannya di Ajax yang mencapai 0,70 gol per laga dan di Liverpool yang tercatat di angka 0,62 per pertandingan.

Namun setidaknya, penurunan angka statistik ini tak bisa serta merta dibebankan kepada Suarez semata. Seperti diketahui, di Barca dia harus berdampingan dengan Lionel Messi dan Neymar di lini depan, yang juga mumpuni mencetak gol. Mau tak mau pemain 27 tahun itu harus berbagi peran dan tempat.

Messi sendiri sejauh ini sudah mencetak 28 gol dalam 26 penampilan, sedangkan Neymar punya 17 gol dari 22 kali turun bermain. Agaknya hal ini pula yang membuat Enrique bisa dengan tenang menanti lebih banyak gol-gol dari Suarez.

"Gol-golnya akan datang karena kita semua tahu bahwa dia adalah seorang pencetak gol alami. Dia punya level kerja yang luar biasa. Ini adalah musim pertamanya dan tidak pernah mudah untuk beradaptasi," kata Enrique di situs resmi klub.

Piala FA : MU Lawan Tim Divisi Empat

Lawan Tim Divisi Empat, 'Setan Merah' Tetap Waspada
Piala FA- Usai mengalahkan Yeovil Town di babak ketiga Piala FA, Manchester United akan menghadapi Cambridge United di babak keempat, Jumat (23/1/2015). Kendati berstatus tim divisi keempat, Cambridge dinilai akan memberikan laga dengan atmosfer berbeda.

Status Cambridge memang "hanya" klub penghuni League Two alias divisi keempat dalam piramida sepakbola Inggris. Mereka bahkan berada satu level di bawah Yeovil yang bermain di League One. Namun, gelandang United, Michael Carrick, menilai selalu ada yang berbeda dari Piala FA.

Fakta bahwa United tidak menundukkan Yeovil dengan mudah --sempat kesulitan di babak pertama-- adalah sedikit gambaran dari Piala FA. Oleh karenanya, Carrick mengesampingkan status Cambridge yang "hanya" bermain di divisi empat.

Cerita bahwa tim kecil menundukkan tim besar bukanlah sesuatu yang baru di Piala FA. Wajar jika 'Setan Merah' memasang sikap waspada jelang laga Jumat mendatang.

"Ini membuat Anda sadar seperti apa sesungguhnya Piala FA," ujar Carrick dalam wawancaranya dengan MUTV.

"Ini adalah Piala FA dan tetaplah laga penting, ada perasaan berbeda ketika pergi ke Yeovil ataupun Cambridge. Ini memang pertandingan yang berbeda, tapi merupakan salah satu yang kami tunggu-tunggu."

United belakangan mendapatkan sorotan lantaran bermain amat monoton ketika sang manajer, Louis van Gaal, menerapkan formasi 3-5-2. Dua kemenangan terakhir mereka, atas Yeovil di Piala FA dan atas QPR di Premier League, didapat setelah Van Gaal mengubah formasi menjadi 4-4-2 berlian di babak kedua.

Kendati demikian, Van Gaal mengaku tidak akan begitu saja mengubah taktik dan formasi, hanya karena para fans menghendaki tim bermain dengan 4-4-2 berlian.

Laga melawan Cambridge nanti juga diperkirakan menjadi laga debut Victor Valdes. Kiper asal Spanyol itu sudah lama tidak merumput sejak mengalami cedera ligamen lutut pada paruh kedua musim kemarin.

David Trezeguet Gantung Sepatu

Trezeguet masih akan terlibat di dunia sepakbola, tapi tidak sebagai pemain
Legenda Sepakbola -David Trezeguet dikabarkan memutuskan pensiun sebagai pemain. Namun ia tak akan meninggalkan dunia sepakbola yang sudah membesarkan namanya.

Mantan pemain depan tim nasional Prancis itu di musim ini ini bermain di Liga Super India bersama Pune FC. Sempat ada tawaran dari klub Serie B Italia Modena untuk bergabung.

Namun, seperti diwartakan harian Argentina, Trezeguet, yang kini berusia 37 tahun, lebih memutuskan untuk mengakhiri karirnya sebagai pemain.

Media Italia menyebutkan Trezeguet akan melanjutkan kiprahnya di dunia sepakbola dengan mengajukan permohonan mengisi salah satu posisi sebagai direktur di Juventus. Belum ada tanggapan resmi dari klub Italia tersebut.

Prediksi Copa Italia : FC Internazionale - Sampdoria

FC Internazionale diharapkan tampil dengan performa jauh lebih baik usai ditahan imbang Empoli tanpa
gol akhir pekan kemarin.
Copa Italia - Hasil imbang tanpa gol melawan Empoli membuat Roberto Mancini menuntut perbaikan dari skuat FC Internazionale jelang laga babak 16 Besar Coppa Italia menghadapi Sampdoria dini hari nanti (22/1).

Inter kini melalui enam pertandingan tanpa terkalahkan di semua ajang, tetapi dibuat frustrasi oleh tim papan bawah, Empoli, pada pertandingan lanjutan Serie A Italia di Stadio Carlo Castellani. 

Terlepas dari perkembangan konsisten tim sejak kembalinya Mancini di pertengahan November, Inter masih terpaut lima angka dari posisi Eropa, meskipun kesuksesan di Coppa Italia akan memastikan mereka tetap terlibat di sana terlepas dari posisi liga. 
Potensi derby Milan juga tetap terjaga di babak semi-final, dengan Mancini meminta para pemainnya untuk menampilkan performa lebih baik jika ingin mengalahkan Sampdoria di Giuseppe Meazza.

"Saya pikir kami semua harus memberi sedikit lebih banyak lagi. Kami harus mulai membangun permainan dari belakang dan kami juga harus cukup berani untuk mengambil resiko karena kami Inter dan kami tidak boleh tidak melakukan itu," ujar Mancini.

"Kami harus menunjukkan karakter yang kami miliki di kandang ketika bermain tandang - seperti saat melawat ke Juventus [imbang 1-1].

"Apakah kami kekurangan sedikit tenaga? Tidak semua pemain kami sepenuhnya bugar, jadi ya, itu adalah hal yang harus kami benahi."

Mancini telah memberikan laga debut kepada Xherdan Shaqiri dan Lukas Podolski sejak direkrut musim dingin ini, sementara Il Samp diperkirakan masih belum bisa menurunkan Samuel Eto'o untuk menghadapi mantan klubnya dini hari nanti.

Striker Everton tersebut diyakini telah sepakat untuk bergabung dengan skuat asuhan Sinisa Mihajlovic, tetapi waktu sudah hampir habis agar pemain asal Kamerun tersebut bisa diturunkan pada laga melawan Inter.

Highlights Capital One : Liverpool 1-1 Chelsea



Raheem Sterling Amazing Goal - Liverpool vs Chelsea 1-1 (Capital One 2015)

Gelandang Muda Norwegia Berlabuh Di Real Madrid

Gelandang Norwegia yang bermain di Stromsgodset, Martin Odegaard (15 tahun), menjalani uji coba di Liverpool,
pada Kamis (4/12/2014).
Liga Spanyol - Real Madrid dikabarkan Harian Norwegia Drammens Tidende telah mencapai kesepakatan dengan Stromsgodset IF untuk merekrut gelandang Martin Odegaard (16 tahun). Odegaard disebut akan tiba di Madrid pada Kamis (22/1/2015) untuk menandatangani kontrak.

Menurut Drammens Tidende, kesepakatan transfer Odegaard tercapai pada Senin (19/1/2015) malam. Nilai transfer Odegaard diperkirakan berkisar antara 2,3-3,4 juta euro atau sekitar Rp 33,5 miliar-Rp 43,5 miliar.

Odegaard akan bergabung dengan Tim B Madrid, Castilla, yang ditangani Zinedine Zidane, sementara ayahnya, Hans Erik Odegaard, disebut-sebut akan mendapatkan pekerjaan menjadi staf pelatih tim muda Madrid.

Odegaard diproyeksikan akan bermain untuk tim yunior Madrid, Castilla, yang dilatih legenda sepak bola Perancis, Zinedine Zidane. Meski begitu, mengacu pernyataan Hans Erik Odegaard, Odegaard akan mendapatkan kesempatan berlatih bersama tim utama, yang diasuh Carlo Ancelotti.

Madrid bukan satu-satunya klub yang menginginkan Odegaard. Menurut media-media Spanyol dan Inggris, Odegaard diminati oleh antara lain Arsenal, Bayern Muenchen, dan Liverpool. 
Bayern disebut sangat serius merekrut Odegaard dan siap menggaji Odegaard 1,5 juta euro atau sekitar Rp 22 miliar per musim. Jumlah ini diyakini lebih besar dari yang ditawarkan Madrid.

AS Roma Sukses Atasi Empoli 2-1 Lewat Extra Time

Eksekusi penalti De Rossi saat babak tambahan berhasil membawa Roma menang 2-1 atas Empoli dan lolos ke fase perempat-final Coppa Italia musim ini.
Copa Italia - AS Roma sukses memastikan satu tempat di babak perempat-final Coppa Italia musim ini setelah membukukan kemenangan tipis 2-1 atas Empoli melalui drama perpanjangan waktu di Stadio Olimpico, Rabu (21/1) dini hari WIB.

Babak Pertama:

Mengawali laga di hadapan pendukung fanatik sendiri, Roma langsung menekan sejak awal. Tak butuh waktu lama bagi mereka unggul usai Juan Iturbe mampu membobol gawang Empoli yang dikawal Davide Bassi di menit kelima.

Lima menit berselang, momen terbaik didapat tim tamu untuk menyamakan kedudukan, akan tetapi gagal setelah usaha Francesco Tavano dengan melepaskan tembakan langsung masih menyamping di kanan gawang Roma.

Selepas kans tersebut, praktis Giallorossi kembali mendominasi permainan, sejumlah serangan mereka bangun dan saat memasuki setengah jam permainan, tercatat tiga kali Radja Nainggolan memiliki peluang untuk menggandakan keunggulan tuan rumah namun belum maksimal.

Empoli yang sesekali mencuri kesempatan melalui skema serangan balik tak banyak menghadirkan kesulitan bagi pasukan Rudi Garcia sepanjang berjalannya babak pertama dan hingga turun minum Roma tetap memimpin 1-0.

Babak Kedua:

Mengawali paruh kedua permainan, Roma masih konsisten dengan permainan menyerang yang mereka tampilkan sejak awal. Kurang dari sepuluh menit, deretan peluang hadir melalui upaya Mattia Destro dan Iturbe, hanya saja belum mengubah kedudukan.

Sang pangeran Roma, Francesco Totti pun tak ketinggalan dalam menunjukkan aksinya di laga ini, di menit ke-59, ia memiliki kesempatan terbuka untuk menambah pundi-pundi golnya musim ini, sayang sepakannya belum tepat menuju sasaran.

Lepas dari satu jam permainan berjalan, Empoli mulai mencoba untuk bermain lebih terbuka dan menyerang. Kendati belum maksimal, tercatat mereka mulai mampu mebenar ancaman langsung ke gawang Lukasz Skorupski.

Peningakatan intensitas serangan Empoli akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-79, aksi Simone Verdi yang menerobos pertahanan Roma tak mampu dibendung dan mampu menyamakan skor. Kedua tim pun harus bermain imbang 1-1 selama 90 menit permainan.

Babak Tambahan:

Enggan kembali kecolongan, Roma langsung mencoba untuk menebar tekanan ke jantung pertahanan Empoli dalam babak pertama tambahan waktu. Tekanan datang dimotori Nainggolan, hanya saja barisan penyerang belum mampu memaksimalkan peluang.

Tim tamu bukan berarti tanpa ancaman, menit ke-99, Mapou Yanga-Mbiwa harus mendapat peringatan dari wasit berupa kartu kuning usai kedapatan melanggar pergerakan cepat Tavano yang lagi-lagi merepotkan. Hingga pergantian babak skor 1-1 masih bertahan.

Memasuki paruh kedua, baik Roma maupun Empoli tetap memainkan gaya permainan terbuka mereka. Keuntungan didapat pasukan Rudi Garcia saat Adam Ljajic dilanggar Matias Vecino di kotak terlarang pada menit ke-114. Ekeskusi penalti Daniele De Rossi mengubah skor jadi 2-1.

Sisa waktu dimanfaatkan Roma untk mengamankan keunggulan mereka dan hingga peluit panjang pertandingan dibunyikan wasit, keunggulan pasukan Giallorossi tetap bertahan dan membawa mereka lolos ke babak perempat-final Coppa Italia musim ini.

Susunan Pemain:

AS Roma XI: Skorupski; Maicon, Yanga-Mbiwa, Astori, Cole; Pjanic, De Rossi, Nainggolan; Iturbe, Destro, Totti.

Empoli XI: Bassi; Laurini, Bianchetti, Barba, Mario Rui; Vecino, Signorelli, Laxalt; Saponara; Tavano, Maccarone. 

Piala Belanda : Roda JC 3-2 PSV Eindhoven

PSV menyudahi kampanye Piala Belanda mereka usai ditekuk Roda JC 3-2 dalam laga babak
keempat turnamen musim ini.
Piala Belanda - PSV Eindhoven harus tersingkir dari ajang Piala Belanda musim ini setelah menelan kekalahan 3-2 usai melakoni babak perpanjangan waktu kontra Roda JC di fase keempat, Rabu (21/1) dini hari WIB.

Tampil di kandang sendiri, kontestan asal divisi dua Belanda itu hanya membutuhkan lima menit untuk membuka keunggulan mereka melalui usaha Tom van Hyfte yang gagal dibendung PSV.

PSV yang terkejut langsung berusaha bangkit dan mampu untuk menyamakan kedudukan di menit ke-17 berkat aksi Luuk de Jong yang meneruskan umpan Jurgen Locadia dan bertahan hingga turun minum.

Memasuki paruh kedua permainan, Roda tetap konsisten dengan melancarkan sejumlah tekanan. Hasilnya datang di menit ke-74, Edwin Gyasi mampu membawa tuan rumah kembali memimpin.

Namun, saat laga tersisa tujuh menit, PSV terus meningkatkan intensitas serangan dan berhasil menyamakan skor kali kedua, kembali melalui eksekusi De Jong.

Hanya saja momen itu tak bertahan lama, Roda berhasil menyegel kemenangan setelah Hicham Faik memastikan laju timnya menuju perempat-final dengan golnya di menit ke-98.

PSV kini bergabung dengan dua raksasa Eredivisie lainnya, Ajax Amsterdam dan Feyenoord yang telah tersingkir sedangkan Roda akan bertemu Excelsior di fase selanjutnya. 

Rekor 84 Tahun Pecah Di Piala Asia 2015

Piala Asia tahun ini sukses memecahkan rekor 18 kemenangan beruntun dalam sebuah turnamen internasional
 milik Piala Dunia 1930.
Piala Asia - Gelaran Piala Aasia 2015 memastikan tercatatnya sebuah rekor baru dengan jumlah pertandingan beruntun tertinggi tanpa hasil imbang dalam suatu turnamen internasional, dengan perbandingan kompetisi seperti Piala Dunia, Copa Amerika, Piala Eropa dan Piala Afrika.

Torehan 20 pertandingan secara berturut-turut yang mampu menghadirkan pemenang dalam turnamen yang berlangsung di Australia itu mampu melampaui rekor yang terjadi di ajang Piala Dunia 1930, di mana ketika itu hanya mencapai 18 laga.

Rekor ini sendiri pecah saat berlangsungnya dua laga sekaligus pekan kemarin antara Tiongkok dan Korea Utara (2-1) serta Uzbekistan dan Arab Saudi (3-1). Bahkan pencapaian ini terus bertambah hingga Selasa (20/1) mengingat ada empat laga tambahan melibatkan Iran-UAE (1-0), Bahrain-Qatar (2-1), Jepang-Yordania (2-0) dan Irak-Palestina (2-0).

Selain rekor tersebut, tercipta juga catatan baru lainnya dalam sejarah turnamen Piala Asia seperti gol tercepat yang dicetak Ali Mabkhout dengan 14 detik ke gawang Bahrain, Palestina yang pecah telur berkat aksi Jaka Hbaisha serta penampilan ke-150 milik Yasuhito Endo bagi Jepang

Piala Asia 2015 : Jepang Bekuk Jordania 2 Gol Tanpa Balas

Jepang memastikan diri menjadi juara Grup D Piala Asia 2015 setelah menundukkan Jordania di Melbourne, Australia.
Piala Asia 2015 - Jepang mengubur asa Jordania lolos ke fase gugur Piala Asia 2015 setelah meraih kemenangan 2-0 di AAMI Park, Melbourne, Selasa (20/1) WIB.

Hasil tersebut pun memastikan langkah Jepang lolos ke babak perempat-final, sementara Jordania hanya bisa gigit jari karena hanya menempati urutan tiga di klasemen Grup D.

Jepang meraih tiga angka sempurna berkat kemenangan, selain atas Jordania, juga saat melawan Irak dan Palestina.

Sementara tim yang mendampingi Jepang lolos ke babak delapan besar adalah Irak, yang di waktu yang sama di tempat berbeda bisa meraih kemenangan 2-0 atas Palestina.

Di babak perempat-final, Jepang akan menghadapi Uni Emirat Arab, sementara Irak akan meladeni Iran.

Jalannya Pertandingan

Tampil dengan kekuatan terbaiknya, Jepang langsung menekan sejak pertandingan dimulai. Upaya tim besutan Javier Aguirre membuahkan hasil di menit 24.

Umpan Takashi Inui berhasil mengantarkan bola ke kaki Shinji Okazaki, namun tendangannya masih bisa dibendung kiper Jordania Amer Shafi. 

Bola rebound jatuh dalam jangkauan Keisuke Honda, yang langsung menyontek bola ke gawang Jordania untuk membawa Jepang memimpin 1-0.

Gol tersebut menjadi gol ketiga Honda, di mana dua gol lain dilesakkan lewat tendangan penalti.

Melihat timnya tertekan, pelatih Jordania Ray Wilkins melakukan sejumlah pergantian pemain. Tapi dominasi permainan masih dipegang Jepang. Di menit 58, Jepang sempat menggandakan keunggulan lewat aksi Honda, tapi gol dianulir karena pemain Milan tersebut terjebak offside.

Baru di menit 82 Jepang bisa benar-benar memimpin. Yuki Muto, yang menggantikan Okazaki, mengirim umpan untuk dituntaskan Shinji Kagawa dengan sempurna.

Sempat terbuka satu kans lagi bagi Jepang mencetak gol, tapi kesempatan yang dimiliki Honda hanya berujung pada bola mengenai mistar gawang. Skor 2-0 bertahan dengan kemenangan Jepang.

Copa del Rey : Prediksi Barcelona vs Atletico

Atletico Menghadapi Barcelona dan Messi yang Sedang Bagus-bagusnya
Copa del Rey - Atletico Madrid lolos ke perempatfinal Copa del Rey berbekal keunggulan atas Real Madrid. Namun di delapan besar mereka akan berhadapan dengan Barcelona yang sedang bagus-bagusnya, serta Lionel Messi yang 'panas'.

Kekalahan mengejutkan atas Real Sociedad seperti menjadi cambuk yang membangunkan Barcelona dari tidurnya. Meski hasil laga tersebut sempat memunculkan isu ketidakharmonisan, namun di atas lapangan penampilan Barcelona justru kian cemerlang. 

Usai kekalahan tersebut Barcelona meraih empat kemenangan dari empat laga yang mereka mainkan, dengan mencetak 16 gol dan cuma kemasukan satu kali. Barcelona tidak cuma menang, mereka bermain dengan performa yang jauh lebih agresif, jauh lebih percaya diri, yang membuat mereka dianggap berada di puncak kondisi terbaik dalam beberapa waktu terakhir.

Diego Simeone mengakui sendiri hal itu. Meski baru menang atas Madrid, Simeone menyebut laga di Camp Nou akan sangat menyulikan karena tuan rumah sedang dalam kondisi terbaiknya.

"Kritikan datang berdasarkan hasil negatif yang didapat dan membuat orang melakukan penilaian. Tim-tim besar tahu mereka punya tanggung jawab, seperti halnya Barcelona, mereka bisa menunjukkan hal-hal yang tak muncul di laga-laga sebelumnya," sahut Simenoe di Marca.

"Kami menghadapi Barcelona yang sedang bagus-bagusnya dalam beberapa waktu terakhir. Mereka telah mengubah tekanan yang diberikan. Mereka telah berkembang saat dalam posisi kehilangan bola. Bereaksi dengan cepat karena mereka tidak memberi Anda kesempatan," lanjut pelatih asal Argentina itu.

Berbarengan dengan performa Barca yang makin ganas, Messi pun menunjukkan penampilan yang kian impresif. Lima gol sudah dia buat dalam tiga pertandingan terakhirnya bersama Barcelona, itu belum termasuk tiga assist. 

Atletico dibuat tak berdaya saat berkunjung ke Camp Nou di ajang La Liga, 10 hari lalu. Ketika itu tuan rumah mendominasi penguasaan bola sebesar 70%, dan melepaskan 17 tembakan sementara Atletico cuma membuat lima shot (termasuk penalti yang dibuat Mario Mandzukic).

Pantai Gading Imbang, Kamerun vs Mali Sama Kuat

Pantai Gading Diimbangi Guinea, Kamerun vs Mali Sama Kuat
Piala Afrika  - Dua laga di Grup D Piala Afrika 2015 berakhir tanpa pemenang. Pantai Gading ditahan imbang Guinea 1-1. Kamerun juga harus puas berbagi angka 1-1 dengan Mali.

Dalam pertandingan di Nuevo Estadio de Malabo, Malabo, Rabu (21/1/2015) dinihari WIB, Guinea unggul lebih dulu di menit ke-36 lewat gol Mohamed Yattara. Skor 1-0 untuk keunggulan Guinea bertahan hingga turun minum.

Pantai Gading yang tertinggal justru harus bermain dengan 10 orang sejak menit ke-58. Gervinho diganjar kartu merah karena memukul Naby Keita.

Meski kalah jumlah pemain, Pantai Gading mampu menyamakan kedudukan. Pantai Gading mengamankan satu poin setelah Seydou Doumbia mencetak gol di menit ke-72.

Dari pertandingan lainnya, Kamerun juga hanya mampu bermain imbang melawan Mali. Kamerun tertinggal lebih dulu usai Sambou Yatabare mencetak gol di menit ke-71.

Kamerun akhirnya selamat dari kekalahan berkat gol dari Ambroise Oyongo. Gol penyeimbang dari Oyongo lahir enam menit jelang pertandingan usai.

Dengan hasil-hasil ini, keempat tim berbagi posisi di Grup D dengan sama-sama mengumpulkan satu poin

Capital One : Sengit, Liverpool Sama Kuat Lawan Chelsea

Liverpool Diimbangi Chelsea 1-1 di Anfield
Capital One - Meski tampil mendominasi di leg pertama semifinal Piala Liga Inggris kontra Chelsea, Liverpool gagal meneruskannya jadi kemenangan. Sempat tertinggal lebih dulu di babak pertama, The Reds harus puas dengan skor imbang 1-1.

Pada laga yang dihelat di Anfield, Rabu (21/8/2015) dinihari WIB, Liverpool dicatatan BBC punya 62 persen penguasaan bola dengan total 19 tembakan dan enam di antaranya mencapai sasaran.

Sementara itu The Blues cuma diberi dua kali kesempatan menembak dan hanya satu yang on target. Tapi satu-satunya tembakan tepat sasaran itu berujung gol penalti Eden Hazard di babak pertama.

Di babak kedua Liverpool baru bisa menyamakan skor lewat Raheem Sterling.

Hasil imbang 1-1 bisa dibilang menguntungkan Chelsea mengingat leg kedua akan dihelat di Stamford Bridge pekan depan.

Menanti Debut Pertama Valdes Di Manchester United

Valdes Berpeluang Lakukan Debut di Piala FA
Piala FA - Akhir pekan ini Victor Valdes akan punya kesempatan melakukan debut bersama Manchester United. Peluang itu muncul saat MU haru bertamu ke Cambridge United di ajang Piala FA.

Sejak resmi dikontrak MU pada 9 Januari lalu, Valdes belum sekalipun dapat kesempatan bermain. Namun begitu dia sudah dimasukkan dalam skuat utama The Red Devils oleh Louis van Gaal saat berhadapan dengan Queens Park Rangers dan Southampton sebagai pelapis David de Gea.

Kesempatan untuk Valdes menjalani debut bersama 'Setan Merah' terbuka lebar di akhir pekan ini. Pada Sabtu (24/1/2015) dinihari WIB MU akan menjalani duel babak keempat saat bertamu ke Cambridge United.

Jika benar dimainkan dalam laga tersebut maka itu akan menjadi pertandingan pertama Valdes dalam 10 bulan terakhir. Kali terakhir dia tampil adalah ketika dapat cedera ligamen pergelangan kaki saat masih memperkuat Barcelona menghadapi Celta Vigo di Maret tahun lalu.

Valdes sudah sejak Oktober lalu bergabung dengan MU. Namun ketika itu statusnyua cuma 'menumpang' latihan demi menjaga kondisi fisiknya setelah menjalani cedera panjang.

"Dia adalah pemain yang kami segani jika melihat apa yang sudah dia raih sepanjang kariernya, tapi Anda akan melihat kalau itu sama sekali masih jauh dari berakhir," cetus Chris Smalling.

"Di atas lapangan saat latihan dia sangat fit dan sangat lentur. Dia jadi tambahan tenaga yang besar dan namanya pantas berada di sini, di Manchester United," lanjutnya di Dailymail.

Cambridge United F.C. saat ini berlaga di League Two, yang merupakan level keempat dalam strata sepakbola Inggris.

Pemain Fiorentina "Marko Marin" Gabung Anderlecht

Tinggalkan Fiorentina, Marin Gabung Anderlecht
Liga Italia - Hanya setengah musim Marko Marin menjalani masa peminjamannya di Fiorentina. Pemain yang masih berstatus milik Chelsea itu akan menghabiskan paruh kedua musim di Anderlecht.

Marin mulanya dipinjamkan Chelsea ke Fiorentina di jendela transfer musim panas lalu. Namun pemain asal Jerman itu gagal unjuk gigi bersama La Viola. Dia sama sekali tak tampil di Serie A dan hanya bermain empat kali di Liga Europa.

Di bursa tranfer musim dingin ini, Marin meninggalkan Fiorentina dan bergabung dengan Anderlecht. Marin akan membela klub Belgia itu dengan status sebagai pinjaman sampai akhir musim.

"Rekrutan pertama RSC Anderlecht di bursa transfer musim dingin secara resmi tercatat. Gelandang asal Jerman Marko Marin tiba dengan status pinjaman sampai akhir musim dari Chelsea FC," demikian bunyi pernyataan Anderlecht di situs resminya seperti dikutip Football Italia.

Sementara itu, Marin gembira mendapat kesempatan baru dalam kariernya. Pemain berusia 25 tahun itu pun bertekad membayar kepercayaan yang telah diberikan kepadanya.

"Saya senang diberi momentum baru dalam karier saya di lingkungan profesional ini. Anderlecht masih merupakan nama besar di Eropa dan saya akan melakukan segalanya yang saya bisa untuk membantu klub hebat ini memenangi trofi," sahut Marin.

Marin bergabung dengan Chelsea di tahun 2012. Di musim perdananya, pemain yang didatangkan dari Werder Bremen itu tampil 16 kali di semua kompetisi dan menyumbang satu gol.

Sementara itu, musim lalu dihabiskan Marin dengan menjalani masa peminjaman di Sevilla. Dia itu juga turut mengantar Sevilla menjuarai Liga Europa.