Sunday, September 22, 2013

Inilah Hasil Liga Italia 22 September 2013

Mati Fernandez - Giuseppe Rossi - Fiorentina

ATALANTA
0 2 FIORENTINA
Fiorentina kembali di jalur kemenangan setelah pekan lalu hanya sanggup bermain imbang saat bermain di kandang melawan Cagliari. Di giornata 4 ini, mereka sukses menaklukkan tuan rumah Atalanta dengan skor meyakinkan 2-0.

Mendominasi jalannya laga, pasukan Vincenzo Montella baru bisa mencetak gol di menit 41 setelah Matias Fernandez sukses menjebol gawang Andrea Consigli. Giuseppe Rossi menggandakan keunggulan tim tamu di babak kedua usai menyambar umpan Gonzalo Rodriguez.

Hasil ini membawa Viola duduk di peringkat ketiga dan menyamai perolehan 10 poin milik Internazionale dan Juventus yang juga sama-sama menang di giornata 4 ini. Sementara Atalanta masih tertahan di peringkat 15.

BOLOGNA 1 2 TORINO

Torino meraih hasil sempurna kala bertandang ke markas Bologna. Mereka langsung unggul cepat di menit 2 lewat sepakan Danilo D'Ambrosio. Namun, tuan rumah berhasil menyamakan skor lewat Cesare Natali. Pahlawan Torino pekan lalu saat melawan AC Milan, Alessio Cerci, membawa timnya unggul lagi setelah sukses mengeksekusi penalti di menit 45.

Sang pencetak gol tuan rumah, Natali, langsung diusir wasit ketika babak kedua masih berjalan dua menit. Torino pun dengan mudah mempertahankan keunggulan 2-1 ini. Hasil ini membawa Il Toro melonjak ke peringkat tujuh, sementara Bologna masih tertahan di peringkat 15.


CATANIA 0 0 PARMA
Catania ataupun Parma mengincar kemenangan perdana di musim ini untuk keluar dari zona degradasi. Meski menguasai jalannya laga sejak menit pertama, Parma akhirnya harus puas membawa pulang satu poin setelah ditahan imbang Catania.

Pasukan Roberto Donadoni gagal mengonversi satu dari 12 tembakannya ke gawang Catania. Pun sebaliknya dengan tim tuan rumah. Kedua tim pun kini masih betah duduk di peringkat 18 dan 19. 

JUVENTUS 2 1 HELLAS VERONA
Lihat laporan selengkapnya


AS ROMA 2 0 LAZIO

Juventus Sukses Atasi Verona 2 - 1

Fernando Llorente Evangelos Moras Juventus Verona Serie A 
LIGA ITALIA - Paruh awal laga ini berakhir dengan 2-1. Meskipun hasil menunjukkan keunggulan satu angka, sebenarnya lapangan hampir sepenuhnya dikuasai Juventus sejak menit awal.

Babak pertama
Tim tamu Verona hanya bisa bertahan, beruntung kiper Rafael tampil cemerlang. Hujan sepakan dari Juventus pun mampu diantisipasi oleh kiper Verona ini. Dari total 12 tendangan, hanya dua yang sukses mengoyak jala Verona.

Gempuran tuan rumah melalui Carlos Tevez dan Paul Pogba mampu dimentahkan oleh Rafael. Lini serang Juventus pun sempat mengalami frustasi saat serbuan setengah jam pertama tak berbuah apapun. Sebaliknya, justru Verona yang mencetak gol lebih dulu.

Sepakan jarak dekat Fabrizio Cacciatore berhasil mengoyak jala Juventus. Storari tak mampu berbuat banyak karena sepakan Cacciatore terlalu sulit untuk dihalau. Verona unggul lebih dulu, namun ternya keunggulan itu tak berlangsung lama.

Empat menit kemudian, Tevez sukses membobol gawang tim tamu. Tembakan kerasnya dari dalam kotak penalti tak mampu dihalau Rafael yang sempat tampil gemilang. Tak lama kemudian, giliran Llorente yang mencetak gol pertamanya bagi Juventus dan membawa Nyonya Tua unggul di injury time.

Iniesta Minta 17 Juta euro Perm Musim

LIGA SPANYOL - Pekan lalu, Andres Iniesta menolak proposal pertama perpanjangan kontrak dari manajemen Barcelona. Pada saat itu El Barca diyakini menyodorkan proposal dengan gaji €12 juta per tahun plus bonus €3 juta.

Tujuan kedua pihak jelas, yaitu memperpanjang ikatan hingga lebih dari 2015 tetapi Marca mengklaim jarak kesepakatan masih jauh, ada perbedaan sekitar €5 juta.

Iniesta sama sekali tidak membidik status pemain Barcelona dengan bayaran paling tinggi tetapi dia berharap klub bersedia memenuhi keinginannya. Gelandang kreatif tersebut dikabarkan berburu angka €17 juta yang masih bisa bertambah tergantung pada prestasi yang didapat.

Iniesta bersama agen Ramon Sostres tidak ingin terburu-buru mengambil keputusan, mereka memanfaatkan waktu panjang untuk bernegosiasi. Tujuan jangka panjang Iniesta adalah berkostum Barca selama mungkin bahkan hingga pensiun tetapi sikap mereka belum bergeming dan berharap manajemen klub meluluskan permintaan itu.

Situasi ini tentunya membuat beberapa klub peminat Iniesta yang memantau dari jauh perkembangannya di Camp Nou kecewa berat karena harapan 'menculik' sang bintang dari Camp Nou semakin tipis..

AS Roma Menangkan Derby Atas Lazio 2 - 0

Leandro Castan Miro Klose Roma Lazio Serie A

LIGA ITALIA - AS Roma dan Lazio sama-sama belum mampu mencetak gol ketika kedua tim bertemu di Stadion Olimpico, Minggu (22/9) dalam lanjutan Serie A Italia. Skor 0-0 masih tersaji di babak pertama.

Babak Pertama

Di awal laga, Roma yang bertindak sebagai tuan rumah dalam Derby della Capitale ini langsung mengendalikan permainan lewat formasi 4-3-3 racikan Rudi Garcia. Tendangan keras Daniele De Rossi di menit ke-12, meneruskan umpan Maicon, masih melebar jauh dari gawang Lazio.

Memasuki pertengahan babak, giliran Lazio yang dominan menyerang. Misalnya di menit 18, ketika Konko melakukan aksi cutting-inside dari sisi kiri dan melepaskan tembakan yang masih melebar.

Lazio terus mengancam. Dua menit berselang giliran crossing Antonio Candreva berhasil ditanduk Miroslav Klose yang juga masih belum mengenai sasaran. Pun halnya dengan usaha Ciani di menit 27 yang masih nihil.

Kans berarti baru didapat Roma pada menit 30 ketika tendangan bebas Francesco Totti berhasil disambut oleh Gervinho. Sayang, eks penyerang Arsenal itu gagal menanduk umpan sang kapten dengan sempurna. Babak pertama pun berakhir dengan skor kacamata.


SUSUNAN PEMAIN:

AS Roma: De Sanctis; Maicon, Benatia, Castan, Balzaretti; Pjanic, De Rossi, Strootman; Florenzi, Totti, Gervinho.

Lazio: Marchetti; Cavanda, Ciani, Cana, Konko; Ledesma; Candreva, Gonzalez, Hernanes, Lulic; Klose.

Swansea Berjaya di Kandang Palace 2 - 0

Michu,Crystal Palace v Swansea City - Premier League

LIGA INGGRIS - Swansea City sukses membungkam publik Crystal Palace di Selhurst Park dalam matchday kelima Liga Primer Inggris, Minggu (22/9) malam WIB, berkat gol-gol yang dilesakkan oleh Michu dan Nathan Dyer.

Dalam laga yang dipimpin oleh wasit Kevin Friend ini, Swansea mampu tampil mendominasi dengan menguasai penguasaan bola sebanyak 59 berbanding 41 persen di babak pertama, yang kemudian dilanjut dengan dominasi mereka di babak kedua.

Berkat kemenangan 2-0 yang diraih kali ini, tim asal Wales Selatan itu pun untuk sementara menempati urutan kesembilan. Sedangkan, tim tuan rumah Crystal Palace harus berlapang dada setelah menerima kekalahan keempatnya di musim ini, dan harus puas duduk di urutan ke-19.

Bermain di depan pendukungnya sendiri, Palace asuhan Ian Holloway langsung kecolongan gol cepat di menit kedua. Bermula dari umpan Michu di lini tengah, bola tersebut langsung diterima oleh Wayne Routledge untuk kemudian diteruskan kepada Jonjo Shelvey. Shelvey yang leluasa menari di luar kotak terlarang langsung mengembalikan bola tersebut dengan menyodorkannya ke dalam garis 16 yang di mana disambut dengan sepakan kaki kanan oleh Michu, 1-0 Swansea memimpin.

Sadar timnya tertinggal, The Eagles yang tak ingin dipermalukan di depan pendukungnya sendiri balik menyerang. Di menit ke-20, peluang manis pun mereka dapatkan lewat aksi Adlene Guedioura, yang sayang sepakannya dari luar kotak penalti masih bisa diblok oleh lini belakang Swansea.

Semenit berselang, Palace masih saja menekan. Kali ini usaha Adrian Mariappa lewat kaki kirinya masih melambung tinggi dan tak berhasil mengancam gawang The Swans kawalan Michel Vorm.

Di kubu tamu, beberapa upaya yang dilancarkan Michu tak lagi berbuah sesuatu hingga babak pertama disudahi. Swansea pun unggul 1-0 saat turun minum.

Memasuki 45 menit kedua, jalannya permainan masih dikuasai sepenuhnya oleh anak asuh Michael Laudrup. Di babak kedua ini, Swansea sukses menambah keunggulannya berkat gol perdana Nathan Dyer di musim 2013/14, tepatnya di menit ke-48.

Setelahnya, serangan silih berganti saling dilancarkan oleh kedua kubu. Dalam hal ini, Palace, yang dimotori oleh striker pinjaman Arsenal Marouane Chamakh, sering menemui jalan buntu lantaran terbentur tangguhnya lini belakang Swansea kawalan Ashley Williams dan Chico.

Berbanding lurus dengan penggawa andalan tuan rumah, baik Michu dan penggawa Swansea lainnya, yang baru saja tampil di Liga Europa, juga gagal memaksimalkan beberapa peluang yang ada. Dan ketika wasit Kevin Friend meniupkan pluit panjang, kedudukan 2-0 tetap bertahan untuk kemenangan sang tamu.

Timor Leste Raih Posisi Ketiga Piala AFF Usai Tundukkan Laos 4 - 2


PIALA AFF - Sempat tertinggal, Timor Leste akhirnya berhasil merebut peringkat ketiga Piala AFF U-29 setelah meraih kemenangan 4-2 atas Laos di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Minggu (22/9).

Dalam pertandingan ini, Timor Leste mengambil inisiatif menyerang lebih dulu. Serangan Timor Leste sempat barisan belakang Laos harus bekerja keras menghalau bola menjauhi gawang mereka.

Namun, bukan Timor Leste yang membuka keunggulan lebih dulu, melainkan Laos. Tendangan bebas Phithack Kongmathilath membuat tim besutan Norio Tsukitate memimpin 1-0 ketika laga berjalan setengah jam.

Merasa kecolongan, Timor Leste meningkatkan intensitas serangan mereka. Upaya Timor Leste menyamakan kedudukan membuahkan hasil pada menit ke-44 melalui sundulan Adelino Trindade.

Gol itu menggoyahkan mental Laos. Akibatnya, selang satu menit kemudian, Timor Leste justru berbalik unggul ketika Trindade untuk kali kedua menjebol gawang Laos lewat tendangannya.

Trindade rupanya menjadi momok bagi pertahanan Laos. Pemain Timor Leste ini mencetak hat-trick untuk memperlebar kemenangan negara pecahan Indonesia itu pada menit ke-59.

Kendati diberondong tiga gil Trindade, Laos tak mau menyerah begitu saja. Mereka bangkit, dan sukses memperkecil ketertinggalan pada menit ke-67 melalui gol Souksavanh Somsanith memanfaatkan kecerobohan kiper Timor Leste mengantisipasi bola.

Gol ini melecut motivasi pemain Laos untuk menyamakan kedudukan, dan memaksa perpanjangan waktu. Alih-alih membuat gol, Laos justru kecolongan menjelang pertandingan berakhir lewat gol Nataniel Reis.

Valdes Tetap Tinggalkan Barca Di Akhir Musim



BERITA BOLA - Victor Valdes menunjukan performa apik bersama Barcelona di awal musim ini. Meski banyak yang memintanya bertahan, kiper 31 tahun itu tetap ingin hengkang di bulan Juni tahun depan.

Kontrak Valdes dengan Los Cules akan berakhir saat musim 2013/2014 berakhir. Beberapa waktu lalu, dia sudah mengungkapkan hasratnya untuk pergi meninggalkan Camp Nou.

Di musim terakhirnya bersama Barca, Valdes malah menunjukan performa yang bagus. Yang terakhir, dia menghalau eksekusi penalti pemain Rayo Vallecano Roberto Trashorras, hingga El Barca mampu menang dengan skor akhir 4-0 saat melakoni laga di Campo de Futbol de Vallecas, Minggu (22/9/2013) dinihari WIB.

Beberapa pihak seperti Pedro Rodriguez sudah berusaha untuk mencegah Valdes agar membatalkan keputusan hengkang. Presiden Barca Sandro Rosell juga pun juga telah menyatakan bahwa dirinya tak akan menyerah untuk memberikan tawaran kontrak baru buat Valdes.

Kendati demikian, Valdes tampaknya tetap teguh pada pendiriannya untuk mencari klub baru di musim depan.

"Saya selalu profesional. Saya sudah berbicara dengan klub tanpa masalah, tapi pilihan saya tidak berubah," kata Valdes seperti dilansir Sportsmole.

"Saya senang untuk musim ini, dan setelahnya saya akan pergi. Sata tak perlu memberi pernyataan tambahan," tambahnya.

Arsenal Sukses Bekap Stoke City 3-1



LIGA INGGRIS - Arsenal meraih kemenangan 3-1 kala menjamu Stoke City. Hasil tersebut membuat tim besutan Arsene Wenger itu naik ke puncak klasemen Liga Inggris.

Pada laga yang berlangsung di Emirates Stadium tersebut, Minggu (22/9/2013) malam WIB, Arsenal langsung menekan selepas peluit tanda kick-off dimulai. Mesut Oezil sempat mendapatkan peluang, namun tendangannya diblok.

Aaron Ramsey kemudian membawa The Gunners unggul pada menit kelima. Tendangan kaki kirinya dari area kotak penalti tidak mampu dihalau kiper Stoke, Asmir Begovic.

Sebagai catatan, itu adalah gol keempat Ramsey dalam tiga laga terakhir di semua kompetisi.

Namun pada menit ke-26, Stoke menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Gol diciptakan oleh Geoff Cameron. Tendangan kaki kanannya, menyusul bola rebound hasil tendangan yang mengenai tiang, tidak bisa dijangkau oleh Wojciech Szczesny.

Arsenal kemudian unggul lagi pada menit ke-36. Berawal dari sebuah tendangan bebas, bola diarahkan ke tiang jauh. Per Mertesacker yang berdiri tidak terkawal kemudian menanduknya masuk. 2-1 untuk tuan rumah.

Skor 2-1 tersebut bertahan sampai babak pertama selesai

Pada menit ke-52, sebuah kesalahan operan di lini tengah Stoke berhasil dimanfaatkan oleh Serge Gnabry. Dia kemudian memberikan bola kepada Olivier Giroud, dan penyerang asal Prancis itu pun melepaskan tendangan dari luar kotak penalti. Namun, tendangannya masih bisa ditepis oleh Begovic.

Serangan yang dibangun oleh Stoke selalu berhenti sebelum sampai ke dalam kotak penalti Arsenal. Banyaknya turnover ini kemudian dimanfaatkan Arsenal untuk langsung melakukan serangan balik dengan cepat.

Pada menit ke-56, Arsenal kembali mendapatkan peluang lewat serangan balik. Bola diberikan oleh Oezil kepada Giroud yang berada di sisi kiri. Giroud kemudian melepaskan tendangan kaki kiri, tetapi tendangannya masih melambung.

Setelah berbagai peluang diciptakan, Arsenal akhirnya unggul ketika pertandingan memasuki menit ke-72. Assist dari Oezil, lewat sebuah tendangan bebas, disambut dengan sundulan oleh bek asal Prancis tersebut.

Pada masa injury time, Ramsey mendapatkan peluang setelah menerima umpan terobosan dari Giroud. Namun, tendangan kaki kanannya dari dalam kotak penalti melambung.

Skor 3-1 akhirnya tidak berubah. Arsenal yang meraup tiga poin tambahan naik ke puncak klasemen dengan nilai 12. Sementara Stoke turun ke posisi 10 dengan nilai 7.

Susunan Pemain

Arsenal: Szczesny, Sagna, Mertesacker, Koscielny, Gibbs, Flamini, Wilshere (Nacho Monreal 73), Ramsey, Gnabry (Miyaichi 73), Oezil (Arteta 81), Giroud.

Stoke City: Begovic, Pieters (Palacios 67), Huth, Shawcross, Cameron, Arnautovic, Wilson, Nzonzi, Adam (Ireland 58), Walters, Jones (Pennant 75).

Pelita Bandung Raya Tembus ISL Musim Depan Usai Bekap Persikabo 2-1

BERITA BOLA - Pelita Bandung Raya (PBR) memastikan diri bertahan di kompetisi level atas setelah berhasil mengalahkan Persikabo Kabupaten Bogor dengan skor 2-1 pada laga play off promosi degradasi di Stadion Manahan, Solo, Minggu sore (22/9) WIB.

PBR unggul cepat ketika laga baru memasuki menit ke-7. Umpan sepak pojok Munadi mampu dimaksimalkan striker asal Argentina, Gaston Castano melalui sundulan kepala yang gagal diantisipasi kiper Persikabo, Agus Rohman.

Setelah unggul, para pemain PBR terlihat cukup percaya diri. Pada menit 31, Marwan Sayedeh nyaris menggandakan keunggulan. Sayang sepakan striker asal Suriah tersebut didalam kotak penalti mampu diantisipasi pemain belakang Persikabo.

Terus melakukan gempuran ke pertahanan Persikabo, The Boys Are Back berhasil menggandakan keunggulan. Gol kedua PBR lagi-lagi bermula dari situasi sepak pojok. Park Kyeong Min yang mengeksekusi bola corner kick memberikan umpan jitu kepada kapten PBR, Mijo Dadic yang tanpa ampun menyundul bola untuk membawa PBR unggul 2-0 dan bertahan hingga turun minum.

Memasuki babak kedua, Persikabo mencoba bangkit. Hasilnya, Mustapa Aji berhasil memperkecil ketinggalan menjadi 1-2 memanfaatkan umpan Alejandro Tobar. Tanpa mendapatkan pengawalan ketat pemain bernomor punggung 9 tersebut, menaklukkan kiper PBR, Edi Kurnia pada menit 51.

Gol tersebut membuat para pemain Laskar Padjajaran tampil lebih percaya diri. Tim besutan Deny Syamsudin itu, terus mengurung pertahanan PBR. Solidnya koordinasi pertahanan PBR membuat keunggulan 2-1 bertahan hingga akhir pertandingan.

Dengan kemenangan tersebut, PBR meraih tiket berlaga di kompetisi sepak bola Indonesia tertinggi musim depan yang rencananya bakal diikuti 22 klub setelah PSSI memutuskan untuk melebur kompetisi Indonesia Super League (ISL) dan Indonesia Premier League (IPL).

Inter Pesta Gol Lawan Sassuolo 7 Gol


 

LIGA ITALIA - Inter Milan meraih kemenangan ketiga mereka musim ini dengan fantastis: menghantam Sassuolo dengan tujuh gol tanpa balas.

Kemenangan 7-0 tersebut didapat kala mereka berlaga di kandang Sassuolo, Stadio Alberto Braglia, Minggu (22/9/2013). Inter yang relatif dominan membuat tuan rumah tidak berkutik.

Dalam catatan statistik yang dilansir Soccernet, Inter melepaskan 22 attempts sepanjang laga, di mana setengahnya berstatus tepat sasaran. Sementara Sassuolo hanya 7, dengan 4 tepat sasaran. La Beneamata juga mendominasi penguasaan bola hingga 62%.

Ketujuh gol Inter dicetak oleh enam pemain berbeda: Diego Milito (dua gol), Rodrigo Palacio, Saphir Taider, Esteban Cambiasso, Ricardo Alvarez, dan Raffaele Pucino.

Dengan hasil ini, Inter untuk sementara naik ke puncak klasemen dengan nilai 10. Mereka belum pernah menelan kekalahan. Posisi Inter masih mungkin untuk digeser oleh Napoli atau AS Roma yang baru akan bertanding beberapa saat lagi.

Sementara Sassuolo masih menjadi juru kunci dan belum mendapatkan poin. Mereka menelan empat kekalahan dalam empat pertandingan pertama musim ini.

Inter membuka keunggulan ketika pertandingan baru berjalan tujuh menit. Palacio sukses memanfaatkan umpan silang yang dikirim oleh Yuto Nagatomo dan melepaskan tendangan kaki kanan dari jarak dekat
 
Taider kemudian mendapatkan peluang tujuh menit kemudian. Namun, tendangannya dari luar kotak penalti masih menyamping. Peluang Inter lewat Jonathan dari menit ke-17 juga belum membuahkan hasil, tendangannya masih bisa diblok.

Taider akhirnya tidak menyia-nyiakan kesempatan yang dia dapat berikutnya. Pada menit ke-23, dia menyundul masuk bola hasil tendangan Palacio yang diblok kiper Sassuolo, Alberto Pomini.

Sebelum babak pertama berakhir, Inter menambah satu gol lagi, kali ini dicetak oleh Pucino yang melakukan gol bunuh diri. Skor 3-0 untuk tim tamu.

Pada awal-awal babak kedua, tepatnya pada menit ke-53, Alvarez menambah keunggulan Inter menjadi 4-0. Proses golnya mirip dengan gol Taider. Alvarez melepaskan sontekan setelah bola hasil tendangan Palacio diblok oleh Pomini.

Diego Milito kemudian unjuk gigi. Dia mencetak gol pada menit ke-63 lewat tendangan kaki kanan dari jarak dekat. Dia kemudian memberikan assist untuk gol Cambiasso di menit ke-75. Cambiasso menyelesaikan operan dari Milito lewat tendangan kaki kiri dari luar kotak penalti.

Unggul 6-0 tidak menurunkan tekanan Inter. Mereka akhirnya menambah satu gol lagi di menit ke-83, lagi-lagi lewat Milito. Kali ini giliran Fredy Guarin yang menjadi penyumbang assist-nya.

Susunan Pemain

Sassuolo: Pomini, Acerbi, Gazzola (Pucino 13), Rossini (Bianco 57), Ziegler, Magnanelli, Kurtic, Chibsah (Zaza 38), Missiroli, Schelotto, Floro Flores.

Inter Milan: Handanovic, Juan, Campagnaro, Ranocchia, Jonathan (Wallace 67), Guarin, Cambiasso, Taider (Kovacic 56), Nagatomo, Palacio (Milito 54), Alvarez.

Mariners Pecundangi Malaysia U-23 2 Gol



Menpora Cup  - Klub asal Australia Central Coast Mariners kembali meraih hasil positif di ajang Piala Menpora. Mereka berhasil menumbangkan tim Malaysia U-23 dengan skor akhir 2-0.

Pada laga kualifikasi Grup A ini dihelat di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu (22/9/2013), gol Mariners tercipta melalui tandukan pelan pemain bernomor punggung 19, Matt Simon, dan tendangan keras Mitchael Duke.

‪Sepanjang pertandingan, tim Malaysia yang kalah postur mampu memberikan perlawanan sengit kepada skuat Mariners. Para pemain kedua tim menyuguhkan permainan ngotot yang kerap berujung pelanggaran.

Wasit Jerry Elly pun merogoh kartu kuning dari sakunya untuk Mohamad Fadhli pada awal pertandingan. Dua pemain Mariners, Fitzgerald dan Hayden Morton, juga diganjar kartu kuning.

Babak pertama, kubu Mariners mendominasi penguasaan bola. Di menit kesembilan tim jawara Liga Australia ini nyaris menjebol gawang Malaysia lewat sundulan Fitgerald. Bola umpan lambung dari sebelah kiri Malaysia itu membentur tiang atas kiper Mohd Izham Zaemiri Roslan.

Permainan bola dari kaki ke kaki pemain Mariners terus berusaha menembus benteng pasukan asuhan Ong Kim Swee. Tekanan bertubi-tibi itu mampu dihalau barisan bek Malaysia. Lini belakang Malaysia pun beberapa kali berhasil menerapkan jebakan offside.‬

‪Kubu Malaysia kesulitan menggalang serangan lantaran berhasil dipatahkan lawan. Mohamad Irfan cs. tak mampu mengancam gawang Mariners. Pada menit 32, Malaysia memiliki peluang emas lewat tendangan bebas Saaruindran. Namun bola belum menembus pagar hidup pemain lawan yang berkostum kuning-hitam.

Kubu Mariners akhirnya mengemas angka jelang babak pertama tuntas. Menit ke-42, gol diciptakan Simon yang menanduk bola setelah menerima umpan sundulan dari Fitgerald di kotak penalti

Babak kedua, pola permainan kedua tim tidak jauh berbeda dengan 45 menit pertama. Pasukan Malaysia berulang kali menggalang serangan.

Lagi-lagi Malaysia berkostum biru-putih ini belum bisa menorehkan gol. Di menit 59, tim Mariners hampir menambah pundi gol. Bola sontekan Duke yang tinggal berhadapan dengan kiper lawan masih belum tepat sasaran.

Jelang akhir babak kedua, penyerang Malaysia, Jhamil Arasu Al Ambumamee, melepaskan tembakan spekulasi dari luar kotak penalti lawan. Namun bola melenceng jauh dari sasaran.

Pundi gol kubu Mariners bertambah di menit 90. Mitchael Duke menggandakan kemenangan lewat sepakan keras kaki kanannya di kotak terlarang Malaysia. Skor akhir 2-0 untuk kemenangan Mariners.

Dengan hasil ini, Mariners menempati posisi pertama Grup A dengan koleksi enam poin hasil dari dua laga. Sementara Malaysia U-23 ada di posisi tiga dengan raihan satu poin.

Persib Menang Tipis Atas Sriwijaya 2-1



Menpora Cup - Persib Bandung meraih poin penuh sewaktu menghadapi Sriwijaya FC dalam turnamen Piala Menpora 2013. Tim berjuluk 'Maung Bandung' ini mengalahkan 'Laskar Wong Kito' dengan skor akhir 2-1.

Adu serang diperagakan kedua tim Grup A ini sepanjang laga di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu (22/9/2013) malam.

Di hadapan ribuan Bobotoh, dua gol pasukan 'Maung Bandung' disumbangkan M Ridwan dan Airlangga, sedangkan gol tunggal Sriwijaya lahir dari kaki Herman Djumafo.

Pada babak pertama, kubu Persib dan Sriwijaya tampil saling menekan. Serangan bergelombang silih berganti mewarnai pertarungan di lapangan hijau. Penggawa Persib melancarkan permainan kolektif di bawah komando kapten Atep. Skuat Sriwijaya pun beraksi dengan beberapa kali merepotkan barisan belakang Persib.

Gol pertama Persib tercipta saat menit ke-40 melalui kerjasama apik. Kenji sambil berlari menguasai bola di sisi kanan, melepaskan umpan ke kotak penalti. Ridwan yang lepas dari kawalan, menyambut sambil melompat dan menyundul bola tanpa terhalau kiper Teja Paku Alam. Bobotoh menyambut gegap gempita sembari meneriakan yelyel dan bernyanyi riang.

Serbuan Sriwijaya lewat serangan balik acapkali membuat ketar-ketir kubu Persib. Striker Sriwijaya, Djumafo dan Tantan, beberapa kali gagal memanfaatkan peluang emas. Hingga turun minum, Persib masih unggul.

Pada babak kedua, Persib dan Sriwijaya meningkatkan pola permainan. Laga semakin berlangsung ketat. Menit ke-47, Sriwijaya hampir menyamakan kedudukan. Djumafo yang berdiri bebas di kotak penalti, menyepak keras bola menggunakan kaki kiri. Kiper Cecep Supriatna yang berposisi sigap langsung menerkam erat si kulit bundar

Highlights Liga Spanyol 22 - 09 - 2013


Rayo Vallecano vs Barcelona (0:4)  

 

Real Valladolid (0-2) Atlético de Madrid 

Highlights Liga Inggris 21 September 2013

Berikut ditampilkan video liga Inggris 21 September 2013, Selamat menyaksikan :


Chelsea Vs. Fulham 2-0
 
  

Newcastle vs Hull City 2-3
  


 Liverpool Vs Southampton 0-1

  

West Ham Vs Everton 2-3

  

Norwich City vs Aston Villa 0-1

 

Mata Harus Tunjukkan Kemampuan Terbaik di Chelsea



LIGA INGGRIS- Manajer Chelsea Jose Mourinho saat ini memang kurang melirik Juan Mata. Tetapi ia mengaku hal itu bisa berubah jika Mata nantinya mampu membuktikan kemampuan kepadanya.

Mata bukan cuma tak jadi pilihan Mourinho dalam tim Chelsea yang menang 2-0 atas Fulham, Minggu (22/9/2013) dinihari WIB. Pemain terbaik 'Si Biru' selama dua musim terakhir itu bahkan tak masuk ke daftar pemain cadangan.

Kembali ditepikannya Mata semakin melahirkan tanda tanya kendatipun Oscar, sosok yang diplot Mourinho sebagai playmaker untuk menggantikan Mata tampil oke saat melawan Fulham.

Usai pertandingan itu Mourinho memberi indikasi bahwa Mata bisa saja kembali jadi pilihan utama. Namun, Mourinho menuntut pembuktian dari pemain internasional Spanyol tersebut.

"Saya harap ia (Mata) membuktikan kepada saya di atas lapangan, 'Anda keliru, aku adalah yang terbaik dan harus bermain di setiap pertandingan'," kata Mourinho seperti dikutip Reuters.

"Saya akan senang dengan hal itu. Ini harus profesional. Menurut saya ia adalah pemain bagus dan sangat profesional, dan saya menunggu reaksi profesionalnya," tegas pria Portugal tersebut.

Atletico Madrid Pecundangi Tuang Rumah Valladolid 2 Gol

Raul Garcia (kanan) merayakan gol bersama Diego Costa. (Foto: Reuters)
Raul Garcia (kanan) merayakan gol bersama Diego Costa. (Foto: Reuters)
LIGA SPANYOL – Atletico Madrid terus menjaga rekor sempurna di ajang La Liga musim ini, usai menundukkan tuan rumah Real Valladolid 2-0. Gol-gol kemenangan tim asuhan Diego Simeone tersebut dilesakkan Raul Garcia dan Diego Costa, dua-duanya tercipta pada babak kedua.

Dengan hasil tersebut, Los Rojiblancos telah meraih lima kemenangan dan menempati peringkat dua klasemen sementara di bawah Barcelona, yang sebelumnya meraih kemenangan atas Rayo Vallecano. Kendati mengumpulkan poin sama, 15, Atletico kalah selisih gol dari sang juara bertahan La Liga.

Pada pertandingan yang dihelat di Estadio Municipal Jose Zorrilla, Minggu (22/9/2013) dini hari WIB tersebut, kedua tim mengawali babak pertama dengan serangan-serangan yang monoton. Bahkan hingga menit ke-20, tak ada peluang berbahaya dan benar-benar mengancam yang diciptakan oleh kedua tim.

Pada menit 29, peluang didapat tuan rumah. Berawal dari serangan yang dibangun Rukavina dari sisi kanan, bola kemudian dikirim kepada Omar Ramos, yang langsung melakukan tendangan keras ke gawang Atletico yang dikawal Courtois. Namun, bola rupanya masih melambung di atas mistar gawang, sehingga belum tercipta gol.

Berikutnya, Atletico yang coba mengancam, namun serangan-serangan yang dibandung Gabi, Koke dari lini tengah dan diarahkan kepada Diego Costa dan David Villa, masih mampu dibendung oleh lini pertahanan Valladolid. Hingga babak pertama usai, tak ada gol yang tercipta sehingga kedudukan pun tak berubah, masih kacamata.

Memasuki paruh kedua, tepatnya menit 56, tim tamu mencetak gol lewat Raul Garcia. Diawali tendangan penjuru Koke, bola dihalau pertahanan Valladolid, namun mengarah kembali kepada Koke yang langsung mengirim umpan ke dalam kotak penalti, di mana langsung disambut sundulan sambil berbalik arah oleh Raul Garcia. Gol! Atletico memimpin 1-0.

Pada menit 72, Los Rojiblancos menambah keunggulan, kali ini lewat Diego Costa. Lagi-lagi berawal dari kejelian Koke, yang mengirim umpan terobosan lambung yang membuat Diego Costa dalam keadaan tak terkawal dan kemudian menceploskan bola ke gawang Valladolid, berhasil mengecoh Marino. Atletico menjauh, 2-0.

Tertinggal dua gol, Valladolid coba balik menekan pada akhir-akhir babak kedua dan melancarkan serangan-serangan cepat. Namun, hingga akhirnya wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya laga, kedudukan 2-0 untuk keunggulan Los Rojiblancos pun tak berubah, sehingga rekor sempurna tak tersentuh hingga jornada kelima ini.

Susunan pemain:
REAL VALLADOLID: Mariño, Rukavina, Rueda, Peña, Bergdich, Rossi, Sastre, Ebert (Garcia 82’), Omar (Osorio 57’), Rama, Guerra (Goncalves 74’)

ATLETICO MADRID: Courtois, Manquillo, Miranda, Godín, Filipe Luis, Mario, Gabi, Koke (Leo Baptistao 84’), Raúl García (Rodriguez 76’), Diego Costa, Villa (Arda Turan 58’)

Barcelona Hancurkan Rayo Vallecano 4 Gol Tanpa Balas

Pedro Rodriguez dan Lionel Messi (foto: Reuters)
Pedro Rodriguez dan Lionel Messi (foto: Reuters)
LIGA SPANYOL – Barcelona terus meraih hasil positif usai mencetak kemenangan kelima secara beruntun. Tuan rumah Rayo Vallecano kali ini menjadi tumbal keperkasaan pasukan Gerardo Martino, setelah dikalahkan dengan skor 4-0. Pedro Rodriguez mencetak hattrick, sedangkan satu gol lagi disumbangkan Cesc Fabregas.

Barcelona datang ke estadio de Vallecas Teresa Rivero – markas Rayo Vallecano- dengan ditemani pelatih Gerardo Martino, yang memasang tiga striker andalannya, Pedro Rodriguez, Lionel Messi, dan Neymar da Silva secara bersamaan.

Sementara Vallecano, yang kini berada di peringkat 15, tampil penuh percaya diri dengan beberapa pemain lokalnya, seperti Jonathan Viera dan Alberto Perea yang menghiasi lini depan mereka.

Jalannya pertandingan:
Babak pertama
Menit-menit awal, Rayo mencoba untuk bisa mengejutkan Barca. Sebuah penetrasi dari sisi kanan pertahanan Barca, melalui Perea diakhiri dengan crossing ke mulut gawang Victor Valdes, namun bola terlalu deras dan tak bisa dijangkau Vieira.

Pada menit keempat, gentian Barca yang balik mengancam. Messi berhasil melewati dua pemain Rayo di dalam kotak penalti, namun sebelum dia menembak, bola telah lebih dulu disapu oleh Galvez.

Keunggulan Barca baru tercipta pada menit ke-33 melalui kaki Pedro. Adalah Messi yang menjadi aktor serangan atas terciptanya gol pertama Barca ini. Usai melewati beberapa pemain, Messi memberikan umpan matang ke Pedro dan langsung dieksekusi dengan sempurna. Skor 1-0 Barca unggul.

Dua menit berselang, Rayo mendapatkan hadiah penalti, setelah Roberto Trashorras dijatuhkan oleh Adriano di dalam kotak terlarang. Namun sayang, sepakan yang dilakukan sendiri dengan Trashorra, masih bisa diblok dengan baik oleh Valdes. Barca tetap memimpin hingga pertandingan babak pertama berakhir.

Babak kedua:
Selepas turun minum, permainan agresif Barca belum berhenti. Bahkan pada menit ke-47 raksasa Catalan ini berhasil menambah gol, yang lagi-lagi dicetak oleh Pedro. Striker lincah nan cepat ini mencetak gol keduanya usai menerima umpan silan dari Cesc Fabregas, sehingga membuat keadaan berubah menjadi 2-0.

Usai cetak gol, Barca hampir saja menambah gol lagi. Tetapi, tembakan Messi masih melebar ke sisi kiri gawang Rayo. Apesnya, wasit ternyata menilai pemain berjuluk La Pulga itu sudah dalam posisi offside saat menerima umpan Neymar.

Dominasi Barca berlum terbendung, kali ini peluang didapatkan oleh Neymar pada menit ke-65. Pemain berbanderol 57 juta Euro itu melepaskan bola dengan tendangan kerasnya, tapi sayang, bola lebih memilih membenturkan diri ke tiang gawang, sehingga Barca gagal menambah gol mereka.

Pedro menjadi pemain yang beruntung pada pertandingan ini. Berada di posisi yang ideal, pemain dengan tinggi 169 ini kembali mencetak golnya yang ketiga atau hattrick. Kali ini Neymar yang memberikan umpan, di mana Pedro berdiri dengan bebas untuk mengeksekusi bola menjadi sebuah gol. Pada menit ke-72, skor menjadi 3-0 untuk Barca.

Derita Vallecano terus berlanjut, Barca terus menunjukkan bahwa mereka memiliki kualitas di atas tuan rumah. Blaugrana kembali mencetak gol keempatnya, kali ini disumbangkan oleh Fabregas, usai menerima umpan dari Neymar. Menit ke-80 skor menjadi 4-0 untk Barca.

Gol yang dihasilkan dari Fabregas ternyata menjadi gol penutup di pertandingan ini. Maka dengan hasil yang diraih, Barca tetap nyaman di puncak dengan torehan 15 poin dari lima kemenangan yang mereka raih.

Sementara bagi Vallecano, kondisi mereka semakin terbenam, apalagi beberapa klub belum main, sehingga peluang mereka masuk ke zona degradasi semakin terbuka.

Susunan formasi:
Rayo Vallecano: 13. Rubén, 21. Arbilla, 2. Tito (Nacho 46’), 5. Galvez, 26. J. Mojica, 10. Roberto Trashorra, 4. Raúl Baena, 22. Saul, 23. Bueno, 14. Alberto Perea (Embarba 48’), 19.Jonathan Viera (Larrivey 48’)

Barcelona: 1. Víctor Valdes, 21. Adriano Correia, 3. Pique, 2. Martín Montoya, 14. J. Mascherano, 4. Fàbregas, 6. Xavi (dos Santos 84), 17. A. Song, 10. L. Messi, 7. Pedro (Iniesta 75’), 11. Neymar (Tello 80’)

Timnas U-19 Ke Final, Tak Lengkap Tanpa Tropi

PIALA AFF - Dalam kurun waktu tiga tahun terakhir, Indonesia sukses menembus partai puncak Piala AFF. Pada 2010, tim nasional (Timnas) senior melenggang ke final dan langkah yang sama diikuti Timnas U-16 di Piala AFF 2013 pada Agustus kemarin.

Sayang, dalam dua kesempatan menembus final, Indonesia belum berhasil mengangkat trofi dan selalu kandas di tangan Malaysia. Kini, giliran Timnas U-19 menjajal peruntungan di partai final kontra Vietnam. Di sinilah ekspektasi tinggi dibebankan ke pundak Garuda Muda.

Tanpa ada Malaysia yang sudah disingkirkan sebelumnya, minimal Indonesia tidak perlu lagi takut pada kutukan Negeri Jiran. Tradisi mencapai final Piala AFF sudah terbangun dengan bagus dan tak berlebihan jika masyarakat Indonesia berharap sekarang saatnya Indonesia menuai hasilnya.

Jika Indonesia mampu mengangkat trofi, bakal menjadi era baru bagi persepakbolaan Indonesia yang lebih sering menjadi baying-bayang tetangga. Terpenting, bagi Timnas U-19, bakal menjadi sejarah tersendiri dan tercatat sebagai pencapaian terbaik di level ini.

“Indonesia dua kali gagal di final Piala AFF sebelumnya. Jadi untuk kali ini saya ingin mempersembahkan gelar juara untuk masyarakat Indonesia. Tim dalam kesempatan bagus untuk mewujudkan itu, karena Indonesia sebagai tuan rumah yang didukung puluhan ribu supporter secara langsung,” ujar Evan Dimas, kapten Timnas U-19, (Sabtu (21/9).

Dia sekaligus meminta doa seluruh masyarakat Indonesia agar diberi kekuatan untuk menjadi juara di AFF U-19 Youth Championship 2013. “Menembus final prestasi yang bagus, tapi tidak akan lengkap kalau tidak sekalian merebut gelar juara. Saya belum puas kalau hanya di final,” tutur pemain asli Surabaya ini.

Namun Indonesia tentu tidak boleh jumawa. Indonesia yang menjadi salah satu tuan rumah AFF 2010 juga gagal merebut gelar juara. Performa terbaik mutlak harus diberikan skuad muda Indra Sjafri, bahkan terbaik dari yang pernah mereka lalukan sebelumnya.

Mantan Asisten Pelatih Timnas Widodo C Putro tak menampik kans besar Indonesia untuk mengangkat trofi AFF untuk pertama kalinya. Dia mengatakan tim Garuda Muda memiliki segala yang dibutuhkan untuk bisa menjuarai turnamen kali ini.

“Ada dukungan penonton, kualitas tim bagus, Indonesia harus melupakan kekalahan pertama lawan Vietnam. Tidak boleh minder, justru harus tertantang. Saya optimistis Timnas U-19 bisa menjuarai Piala AFF jika bisa bermain dengan potensi maksimal mereka,” tutur pelatih yang terlibat di AFF 2010 sebagai asisten Alfred Riedl.

Widodo mengakui kualitas Vietnam tak kalah cemerlang jika melihat rekor sempurna sepanjang turnamen. Namun pertandingan final menurutnya bakal memunculkan atmosfir berbeda karena bagaimana pun itu pertandingan terakhir dan paling menentukan. Finalis akan menunjukkan perjuangan terkerasnya.

Terkait kekuatan Vietnam, pelatih yang menangani Persegres Gresik United ini melihat mereka tangguh di segala lini. “Organisasi tim Vietnam bagus dan matang. Mereka tim yang konsisten. Apa pun bentuk permainan Vietnam, level Indonesia mau tak mau harus di atas mereka,”  lanjutnya.

Melihat pertandingan Indonesia kontra Timor Leste, Widodo juga yakin grafik permainan Indonesia masih bisa ditingkatkan. “Evan Dimas dkk mempunyai kemampuan lebih dan bisa terus meningkat di final. Soal strategi, saya rasa Indra Sjafri paham benar apa yang dilakukan di final nanti,” tandasnya.

Bayern Muenchen Hancurkan Schalke 0 - 4

Jefferson Farfan Franck Ribery FC Schalke 04 v FC Bayern Muenchen - Bundesliga
Jefferson Farfan Franck Ribery FC Schalke 04 v FC Bayern Muenchen

Babak Pertama

Pelatih Schalke, Jens Keller, hanya melakukan satu perubahan dari starting line-up sebelumnya ketika mereka menggebuk Steaua Bucharest 3-0 di Liga Champions. Jermaine Jones kali ini tampil menemani Roman Neustadter di sektor tengah, sementara Marco Hoger mengawali laga dari bangku cadangan.

Sementara itu, Bastian Schweinsteiger yang sudah sembuh dari cedera turun sebagai starter di kubu Bayern Munich. Namun Basti tidak tampil mengisi posisi jangkar, melainkan menggantikan Thomas Muller sebagai pendamping Toni Kroos. Satu tempat di depan garis pertahanan Bayern sendiri kembali dipercayakan kepada kapten Philipp Lahm.

Status sebagai kubu tamu tak menghalangi skuat Pep Guardiola mengambil inisiatif untuk memegang kendali permainan sejak awal. Sedangkan Schalke, yang selalu tumbang dalam enam pertemuan terbaru dengan The Bavarians, lebih berkonsentrasi di pertahanan sambil sesekali mengintip kans menyerang balik.

Strategi tersebut mengantar Schalke menghasilkan kesempatan perdana di pertandingan ini pada menit keenam melalui tembakan Kevin-Prince Boateng yang masih dapat dimentahkan oleh Manuel Neuer.

Bayern gantian mengancam lewat percobaan Kroos usai menerima umpan tarik Arjen Robben, tetapi sepakannya masih luput dari sasaran. Selanjutnya Bayern terus mendominasi penguasaan bola. Meski beberapa kali terlihat kerepotan menerima counterattack cepat Die Knappen, Bayern akhirnya sukses memecahkan kebuntuan lebih dulu memasuki menit ke-21.

Schweinsteiger menandai comeback-nya bersama Die Roten dengan sebuah gol tandukan ke arah tiang jauh, menuntaskan tendangan penjuru Robben.

Hanya sesaat kemudian, publik Veltins Arena semakin membisu setelah kubu tamu memperbesar keunggulan. Franck Ribery beraksi menyisir sayap kiri sebelum menyodorkan bola kepada David Alaba, yang lantas mengirimkan umpan silang terukur untuk dituntaskan Mandzukic. Itu adalah gol keempat striker Kroasia tersebut di Bundesliga musim ini.

Memimpin 2-0, dominasi pasukan Guardiola semakin menjadi-jadi. Namun mereka gagal menambah skor lagi hingga turun minum. Sementara Schalke juga belum mampu menembus pertahanan tim tamu.

Susunan Pemain:

Schalke (4-2-3-1): Hildebrand; Uchida, Howedes, Matip, Aogo; Jones, Neustadter; Farfan, KP Boateng, Draxler; Szalai.

Cadangan: Fahrmann; Felipe Santana, Meyer, Goretzka, Clemens, Hoger, Ayhan.

Bayern (4-1-4-1): Neuer; Rafinha, J. Boateng, Dante, Alaba; Lahm; Robben, Schweinsteiger, Kroos, Ribery; Mandzukic.

Cadangan: Starke; Van Buyten, Shaqiri, Pizarro, Kirchhoff, Muller, Contento.

Chelsea Raih Poin Sempurna 2 - 0 Lawan Fulham


 

LIGA INGGRIS - Chelsea berhasil bangkit dari dua kekalahan beruntun yang baru mereka alami. Di Stamford Bridge, Minggu (22/9/2013) dinihari WIB, The Blues menang dengan skor 2-0 saat menjamu Fulham dan berhak naik ke puncak klasemen.

Di depan pendukungnya sendiri, Chelsea harus menunggu hingga babak kedua untuk bisa menjebol gawang Fulham. Gol pertama dibuat Oscar pada menit 52, dan kemudian digandakan John Obi Mikel saat pertandingan tersisa enam menit.

Kemenangan ini diraih setelah Chelsea menelan dua kekalahan beruntun pada dua laga sebelumnya: tunduk 0-1 atas Everton di Premier League dan menyerah 1-2 saat menjamu Basel di Liga Champions.

Tambahan tiga poin membuat skuat besutan Jose Mourinho mengumpulkan poin 10 dari empat pertandingan yang sudah dijalani. Nilai Chelsea sama dengan Liverpool, yang pada pertandingan sebelumnya kalah 0-1 atas Southampton, tapi karena unggul selisih gol mereka berhak menduduki puncak klasemen.

Chelsea sangat mungkin kembali tergusur dari posisi puncak karena mayoritas klub papan atas baru akan bertanding Minggu malam nanti, termasuk Arsenal dan Tottenham Hotspur yang kini memiliki sembilan poin.

Arema Indonesia Menang Tipis 1 - 0 Lawan Loyola Meralco

 

Menpora Cup - Arema Indonesia mengalahkan Loyola Meralco Sparks dengan skor 1-0 dalam partai Grup B Piala Menpora. Beto Goncalves menjadi pahlawan kemenangan Arema.

Arema langsung berusaha menekan pertahanan lawan sedari menit-menit awal pertandingan di Stadion Kanjurahan, Sabtu (21/9) malam WIB. Benny Wahyudi pun mencatat peluang bagus walaupun sepakan kerasnya masih bisa ditepis kiper Loyola.

Loyola lalu berbalik mengancam. Namun, tendangan James Younghusband masih berhasil digagalkan kiper Kurnia Meiga.

Beto kemudian berhasil menjebol gawang Loyola di menit ke-20. Diawali umpan sundulan Christian Gonzales dari sudut lapangan, Beto sukses meneruskan bola. Si kulit bundar melesat di sisi kiri gawang dan tak kuasa dibendung kiper lawan. Skor berubah 1-0.

Di menit ke-35, wasit Oki Dwi Putra harus mengeluarkan kartu kuning pertama untuk Greatwich setelah melanggar keras Irsyad Maulana.

Wasit kembali memberi kartu kuning untuk pemain Arema Christian Gonzales di menit 40. Kartu kuning lain diberikan untuk Hendro Siswanto menjelang turun minum.

Di babak kedua Loyola kembali harus menghadapi sejumlah serangan dari Arema yang dilancarkan melalui Greg Nwokolo dan Keith Kayamba Gumbs. Tetapi skor 1-0 untuk kemenangan Arema tak berubah.

Marseille Gagal Petik 3 Angka Saat Lawan Basti 0 - 0

Florian Thauvin Marseille Ligue 1
 
LIGA PERANCIS - Olympique Marseille gagal menyodok tiga besar klasemen Ligue 1 Prancis, karenan hanya mampu bermain imbang 0-0 dengan Bastia, Sabtu (21/9).

Babak pertama berlangsung alot, kedua tim saling jual beli peluang dalam 20 menit pertama. Berulang kali Florian Thauvin dan Mathieu Valbuena melakukan penetrasi dari sisi lapangan untuk menghasilkan peluang bagi Marseille. Sayang gol yang diharapkan tak terjadi.

Sementara tuan rumah, Bastia, jelas ingin membuat publiknya terhibur. Beberapa serangan berbahaya mampu mereka lahirkan lewat sepakan keras Romaric, Ilan dan Kaseru yang membuat Steve Mandanda harus jatuh bangun. Bahkan penalti Khazri pada menit ke 20 masih dapat ditahan sang kiper. Laga seru di babak pertama berakhir imbang tanpa gol.

Pada babak penentuan, secara tak terduga Bastia lebih mengendalikan permainan atas tim unggulan, Marseille. Illa mendapat kesempatan emas pada menit ke 59, sontekan mautnya hanya tipis di sisi gawang tim tamu.

Thauvin yang merupakan mantan pemain tuan rumah musim lalu coba mengubah keadaan. Tendangan Voli yang ia lepaskan pada menit ke 73 masih dapat diblok oleh Mickael Landreau. Jordan Ayew mendapat peluang emas terakhir pada menit ke 80, lagi-lagi peluang tersebut gagal membuahkan gol. Tendangan bebasnya, tipis saja melalui misatar gawang.

Skor 0-0 untuk kedua tim akhirnya jadi hasil akhir laga. Dengan hasil tersebut, Bastia tetap bertahan di peringkat tujuh klasemen, sementara Marseille gagal menyodok tiga besar dan harus rela duduk manis di peringkat empat dengan koleksi 11 angka.

Werder Bremen Hajar Tuan Rumah Hamburg SV 2 Gol

Johan Djourou Nils Petersen Hamburger SV v Werder Bremen - Bundesliga
 
LIGA JERMAN - Laga sengit dalam duel bertajuk Nordderby akhirnya dimenangkan oleh Werder Bremen, yang menyabet kemenangan 2-0 atas musuh bebuyutannya, Hamburg SV, dalam lanjutan Bundesliga Jerman, Sabtu (21/9).

Ini merupakan kekalahan keempat Hamburg dari enam partai dan mereka harus terdampar di peringkat 18 dengan empat angka. Lain halnya dengan Bremen yang menyabet kemenangan ketiganya musim ini, berada di posisi sembilang, mengantongi sembilan angka.

Menguasai pertandingan hingga 63 persen penguasaan bola, Hamburg justru bermain kurang efektif, sebaliknya Bremen mampu memaksimalkan setiap peluang hingga mampu mencuri dua gol lewat Nils Petersen.

Hamburg lebih banyak menguasai bola sejak menit awal, tapi aliran serangan Bremen justru tampak lebih efektif. Meski begitu, gol perdana di laga Nordderby ini baru tercipta di menit ke-32. Umpan matang Clemens Fritz mampu dijangkau Petersen yang melepaskan sepakan kaki kiri dari jarak dekat sehingga bola berakhir di tengah gawang.

Tertinggal satu gol, Hamburg mencoba bangkit dan Rafael van der Vaart sempat mengancam gawang Sebastian Mielitz, tapi tendangannya dari luar kotak masih mampu diselamatkan kiper.

Begitu juga dengan sundulan Heiko Westermann yang hampir saja menjebol gawang Rene Adler, tapi masih melenceng ke sisi kanan sehingga Hamburg harus puas memulai babak kedua dengan ketinggalan satu gol.

Alih-alih menyamakan kedudukan, Hamburg justru lengah menjaga lini belakang. Sebuah umpan Theodor Gebre Selassie dari serangan balik cepat dikonversi dengan sempurna oleh Petersen dengan sepakan jarak jauh.

Astin Villa, Hull City, West Brom & Everton Sukses Taklukkan Lawannya



Norwich City 0 1 Aston Villa


Norwich City gagal mendulang poin kala bermain di kandangnya, Carrow Road, menjamu Aston Villa. Sejak awal pertandingan The Canaries memang menguasai jalannya laga, terlebih Johan Elmander tampil begitu prima di lini depan. Sayang seribu sayang, berbagai peluang yang mereka hasilkan dengan susah payah sama sekali tak menghasilkan gol. Bahkan Robert Snodgrass gagal mengeksekusi bonus penalti di menit ke enam. Sebaliknya, serangan balik yang dibangun Villa malah efektif menghasilkan gol. Adalah Libor Kozak, sang striker anyar, yang jadi pahlawan kemenangan, lewat gol semata wayangnya pada menit ke 30.

Newcastle United 2 3 Hull City


Secara mengejutkan, Newcastle United yang bermain di kandang sendiri kalah oleh tamunya Hull City. Thriller lima gol mewarnai laga keras ini. Loic Remy jadi bintang di babak pertama lewat torehan dua golnya, sementara tim tamu hanya mamu memperkecil keadaan lewat Robert Brady. Babak kedua jadi ajang pertunjukan Tom Huddlestone cs, mereka sanggup menorehkan dua gol lewat Ahmed El Mohamady dan Sone Aluko. Skor 3-2 bagi tim tamu, jadi hasil akhir laga seru ini.

West Bromwich Albion 3 0 Sunderland


West Bromwich Albion akhirnya mampu memetik poin sempurna untuk pertama kalinya di Liga Primer Inggris musim ini. Hasil itu mereka peroleh kala menang 3-0 atas Sunderland di kandang sendiri. Stephane Sessegnon membuka keunggulan pada menit ke 20, sekaligus jadi satu-satunya gol yang terjadi di babak pertama. Pada akhirnya, Liam Ridgewell dan Morgan Amalfitano jadi penyempurna kemenangan berkat torehan keduanya pada menit ke 76 dan 90. Kemenangan tersebut langsung membawa West Brom melesat ke posisi 13 klasemen dengan koleksi lima poin.
 

West Ham United 2 3 Everton


West Ham United harus menanggung malu karena dikalahkan oleh tamunya, Everton, dalam lanjutan pekan kelima Liga Primer Inggris, Sabtu (21/9). Meski sempat disamakan 1-1 oleh Leighton Baines, West Ham mampu unggul dua kali melalui Ravel Morisson dan Mark Noble. Pasca tertinggal, kegigihan pasukan Roberto Martinez terlihat jelas di sini. Secara luar biasa mereka mengurung pertahanan tuan rumah melalui opern-operan pendek. Akhirnya gol kedua Baines dan Romelu Lukaku merubah keadaan menjadi 3-2 untuk The Toffes. Mereka pun pulang dari London dengan raihan poin sempurna.